Josep Gombau Ungkap Masalah Besar Persebaya yang Bikin Kalah dari Persib

Josep Gombau Ungkap Masalah Besar Persebaya yang Bikin Kalah dari Persib Pertandingan Persebaya vs Persib. (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persebaya, Josep Gombau memastikan lini pertahanan timnya tak memerlukan evaluasi secara besar-besaran setelah ditaklukkan Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-15 Liga 1 2023/2024.

Menurut Josep Gombau, jumlah kebobolan di laga tersebut tetap mendapatkan perhatian khusus karena lini pertahanan timnya terlihar banyak melakukan kesalahan.

Dilihat dari permainan lini pertahanan, Persebaya sukses menghalau banyak serangan Persib yang diinisiasi oleh pemain cepat.

Baca Juga : Kalah dari Persib, Paulo Victor Terancam Dicoret, Pelatih Persebaya: Tidak Ada Pengaruhnya Buat Tim


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sayangnya pertahahan Persebaya terlihat kendor ketika Persib Bandung mulai memanfaatkan bola umpan ke kotak penalti.

"Saya pikir lini pertahanan tidak terlalu banyak yang harus diperbaiki karena mereka bertahan dengan baik, mereka bisa menahan lini serang lawan, dan saat lawan menyerang kita tidak memotong crossing yang membuat lawan memotongnya dan mencetak gol dari itu," ujar Josep kepada awak media.

Selain itu, lini pertahanan timnya juga cukup cepat dalam menganalisa kekuatan tim Persib.

Namun Persib terlihat jauh lebih siap ketika Persebaya lengah dan mampu memanfaatkan peluang untuk dikemas menjadi gol.

"Saya pikir lini belakang tidak terus menerus hilang fokus membuat persib menembus lini belakang kami. di babak kedua, karena hanya beberapa yang mencetak gol tapi ada beberapa yang berhasil menghalau bola," kata Josep.

Baca Juga : Kalah di Hadapan Pendukungnya Sendiri, Pelatih Persebaya Tetap Beri Apresiasi Anak Asuhnya

Ia mewakili tim pelatih Persebaya meminta maaf kepada Bonek atas kakalahan kontra Persib.

Josep memastikan kekalahan ini akan dijadikan pembelajaran agar tim Persebaya bisa tampil lebih baik di laga selanjutnya.

"Saya pikir itu contoh kesalahan dan kita harus perbaiki itu, saya meminta maaf pada Bonek dan kita pastikan agar kita bisa bermain lebih baik dan mengurangi kesalahan itu." tegas Josep.**


Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini