Miro Petric Puas Tapi Tidak Senang, Kenapa Sih?

Miro Petric Puas Tapi Tidak Senang, Kenapa Sih? Miro Petric (Instagram Miro Petric)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric mengaku puas dengan kebugaran anak asuhnya yang terjaga hingga pekan ke-15 Liga 1 2023/2024.

Miro Petric berharap kondisi tersebut bisa bertahan, bahkan terus membaik hingga akhir musim.

Hal tersebut diungkapkannya usai menyaksikan laga terakhir kontra Persebaya Surabaya, kebugaran para pemain terjaga hingga babak kedua.


Baca Juga: Tangan Dingin Mantan Pelatih Persib Masih OK, Ini Petuah untuk Tim Persela Lamongan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


“Dalam empat pertandingan terakhir, kalian bisa melihat di babak kedua permainan tidak berubah. Jadi kebugaran pemain sudah sangat baik,” kata Miro Petric dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

Namun pelatih fisik asal Kroasia itu memastikan, waktu yang tersedia di jeda FIFA A Match selama dua pekan akan tetap dimanfaatkan untuk menjaga dan meningkatkan kondisi fisik para pemainnya.

Dia menilai kebugaran para pemain Persib Bandung masih bisa lebih baik bahkan bisa ditingkatkan.

Baca Juga: Ezra Walian, Selebrasi Golf, dan James Ward Prowse

Apalagi dengan latar belakangnya sebagai pelatih fisik, Miro Petric walau merasa puas namun dia tidak pernah merasa senang.

“Saya sudah merasa puas sejauh ini seperti yang semuanya bisa melihat. Pemain sudah bekerja dengan keras. Jadi saya tidak bisa mengeluhkannya. Tapi kebugaran pemain masih bisa lebih baik, karena saya pelatih fisik dan saya tidak pernah merasa senang,” pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini