Selalu Cetak Gol di Laga Tandang, Ciro Alves Intip Peluang Bobol Gawang Borneo FC

Selalu Cetak Gol di Laga Tandang, Ciro Alves Intip Peluang Bobol Gawang Borneo FC Ciro Alves. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang andalan Persib Bandung, Ciro Alves rupanya kembali mengintip peluang untuk mencetak gol di laga tandang, kontra Borneo FC pada Sabtu, 21 Oktober 2023.

Ciro Alves mengaku memiliki harapan untuk menambah koleksi golnya di Liga 1 musim 2023-2024. Sejauh ini, Ciro sudah memproduksi 6 gol.

Ciro Alves sadar, ini merupakan laga tandang dimana seluruh golnya hadir di laga tandang. Namun ia tak ingin membebani dirinya karena tujuan utama di duel ini ialah menampilkan permainan terbaik.

Baca Juga : Hasil Liga 1: Eks Striker Persib Cetak Gol, tapi Persikabo Masih Paceklik Kemenangan

"Ya saya mencetak enam atau tujuh gol ketika tandang. Tapi tidak apa-apa, ini normal, ini sepakbola dan ini posisi saya adalah winger. Saya bermain di sayap kanan atau kiri, terkadang sebagai striker," kata pemain bernomor punggung 77 itu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sebagai pemain yang kerap ditempatkan di sektor flank, tugas lainnya ialah memberi pelayanan terbaik bagi David da Silva. Namun jika ada kesempatan, maka ia akan memaksimalkannya untuk menjadikan gol.

"Tugas utama saya adalah memberi assist kepada David tapi jika memiliki kesempatan mencetak gol maka saya akan mencobanya," imbuh pria asal Brasil itu.

Baca Juga : Ganti Warna Rambut, Ciro Alves Bicara Keberuntungan di Markas Borneo FC

Yang terpenting saat ini kata Ciro, bukan soal gol yang dicetaknya atau David da Silva, melainkan kemenangan tim Persib.

Pasalnya dengan kemenangan, tujuan timnya di musim ini bisa lebih dekat demi menjaga posisi untuk tetap berada di posisi papan atas klasemen sementara.

"Memang laga besok akan sulit, tapi saya akan mencoba mencoba mencetak gol atau memberikan assist, saya akan melakukan yang terbaik besok," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini