Beckham Putra Nugraha Ciptakan Gol 'Kilat' Begini Komentarnya

Beckham Putra Nugraha Ciptakan Gol 'Kilat' Begini Komentarnya Selebrasi Beckham Putra Nugraha usai cetak gol ke gawang PSS Sleman. (Adam Husein/Republik bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung mengalahkan PSS Sleman pada laga pekan ke-17 Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 28 Oktober 2023.

Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha turut berkontribusi dalam laga pamungkas paruh musim yang berakhir dengan skor kemenangan 4-1.

Beckham Putra Nugraha mampu mencetak gol "kilat" menit 77 atau empat menit setelah masuk menggantikan Frets Butuan.


Baca Juga: Bojan Hodak Akui Gol Cepat Tim Persib Memiliki Dampak Besar


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Beckham Putra Nugraha mengaku sangat bangga dan senang bisa memberikan kontribusi untuk kemenangan Persib Bandung.

“Tentunya saya bangga bisa meraih hasil maksimal di pertandingan hari ini. Saya dipercaya main di babak kedua, bisa berkontribusi dengan mencetak gol setelah lama tidak bisa mencetak gol. Alhamdulillah bisa kembali mencetak gol,” kata Beckham dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

Dia mengatakan, kemenangan atas PSS merupakan hasil kerja keras semua. Begitu juga dengan golnya yang terjadi berkat kerja sama dengan semua pemain yang menjalankan instruksi pelatih dengan baik.


Baca Juga: Persib Bantai PSS Sleman 4-1, Bobotoh: Gagah Hingga Tibra

“Taktikal yang diberikan di lapangan juga kita selalu ingat instruksi Coach untuk menekan 15 menit awal dan terbukti kita bisa mencetak gol di awal-awal, kita bisa unggul 2-0 dan di babak kedua bisa menambah pundi-pundi gol,” pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini