Bojan Hodak Bicara Tren Persib dan Madura United yang Kontradiktif

Bojan Hodak Bicara Tren Persib dan Madura United yang Kontradiktif Bojan Hodak. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung dan Madura United dalam situasi kontradiktif jelang duel kedua tim di pekan 18 Liga 1 musim 2023-2024.

Madura United sebagai tuan rumah tengah dalam kondisi tidak stabil. Dalam lima laga terakhir, mereka hanya meraih sekali kemenangan, dua kali imbang dan dua kali kalah.

Sedangkan Persib sedang dalam fase terbaik setelah mencatat 10 pertandingan tanpa kekalahan, dengan tujuh kali menang dan tiga kali imbang.

Baca Juga : Mengukir Kembali Rekor Tandang di Pulau Penghasil Garam

Menyikapi grafik hasil yang kontradiktif, pelatih Persib, Bojan Hodak menegaskan, Madura United tetap tim yang berbahaya yang kapan pun bisa mendapatkan momentum untuk bangkit.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Karena itu, Persib harus mewaspadai motivasi berlipat para pemain Madura United untuk bangkit. Apalagi Laskar Sape Kerrab bertanding di kandang sendiri dan mendapat dukungan langsung dari suporternya.

"Selalu bagus ketika tim sedang dalam tren kemenangan karena itu berdampak positif bagi mentalitas pemain," kata Bojan Hodak dalam konferensi pers pra pertandingan, Selasa 31 Oktober 2023.

Baca Juga : Jadwal Madura United vs Persib di Pekan 18 Liga 1 2023-2024: Kick Off, Venue dan Jam Tayang Live TV

"Tapi sekali lagi saya katakan, Madura tim yang bagus dan mereka ada di empat besar, jadi itu bisa jadi gambaran mereka tim berkualitas," tegas Bojan Hodak.

Persib dan Madura United saat ini memiliki jumlah poin yang sama, hanya produktivitas gol yang membuat Maung Bandung bisa berada di atas Madura United.

Pertandingan Madura United vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Rabu malam, 1 November 2023, pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung Indosiar.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini