Bojan Hodak Bicara Perkembangan Persib Bandung di Jendela Transfer, Rezaldi Tidak Dilepas!

Bojan Hodak Bicara Perkembangan Persib Bandung di Jendela Transfer, Rezaldi Tidak Dilepas! Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Setelah melepas Eriyanto ke PSPS Riau, sejumlah pemain Persib Bandung dikabarkan diminati banyak tim, baik Liga 1 maupun Liga 2.

Hal tersebut dikonfirmasi pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak pada Sabtu, 4 November 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Pria asal Kroasia itu menerangkan, ada beberapa surat pengajuan untuk mendapatkan servis pemainnya.

Ia menerangkan, ketertarikan yang diungkapkan beberapa tim memang tertuju kepada pemain yang minim jam terbang.

Baca Juga : Tiga Pemain Penting Persib Dipanggil Timnas Untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Absen Lawan Arema FC?


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hanya saja Bojan memastikan tak bisa melepas pemainnya dengan mudah, terlebih ada beberapa pemain yang terus membuktikan kapasitasnya belakangan ini.

"Belum, karena memang ada beberapa tim yang meminta pemain kami tapi saya tidak mau melepasnya pergi," tegas Bojan.

Ia memberi contoh terhadap peran Rezaldi Hehanussa di lapangan. Katanya, Rezaldi berjuang sangat keras dalam mendapatkan tempat di skuat utama Persib.

Apabila tim lain ingin merekrut Rezaldi, maka sulit bagi Bojan melepas Rezaldi karena kegigihannya di dalam lapangan. Ditambah lagi ia mengaku sangat memerlukan peran Rezaldi dalam skema permainannya.

"Sebelumnya ada dari mereka yang kurang dapat menit bermain di putaran pertama tapi bisa dilihat Rezaldi mulai bermain secara reguler. Edo saat ini terus bermain, mereka dan Sato bermain di bek kiri," tambah pelatih berusia 52 tahun itu.

Baca Juga : Animo Bobotoh Tinggi Saksikan Duel Lawan Arema FC, Persib Tambah Kuota Tiket

Di sisi lain, Bojan mulai melihat adanya peluang bagi sejumlah pemainnya untuk mendapatkan menit bermain di tim lain.

Namun ia berharap, para pemain yang menjadi bidikan tim lain bisa terus menunjukan kemampuan terbaiknya agar tetap bisa bertahan di skuat Persib musim ini.

"Kita lihat nanti, mungkin ada 1-2 perubahan, tetapi jika sudah melakukan pekerjaan dengan baik, untuk apa mengubahnya." tutup Bojan.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini