Sedihnya Kevin Ray Mendoza setelah Jalani Debut Pahit Bersama Persib

Sedihnya Kevin Ray Mendoza setelah Jalani Debut Pahit Bersama Persib Kevin Ray Mendoza. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIK BOBOTOH - Kevin Ray Mendoza menjalani debut bersama Persib Bandung di laga resmi saat menghadapi Persik Kediri pada pekan ke-22 Liga 1 musim 2023-2024.

Sayangnya debut penjaga gawang timnas Filipina berusia 29 tahun itu, berakhir pahit setelah Persib takluk 0-2 dari Persik Kediri di Stadion GBLA, Minggu, 10 Desember 2023.

Kevin Mendoza sebenarnya tampil cukup baik sepanjang laga, hanya saja rapuhnya koordinasi permainan antarlini Persib, terutama di sektor tengah membuat Maung Bandung tidak berdaya meladeni permainan Persik.

Baca Juga : Jadwal Persib Usai Kekalahan dari Persik, Lawan Bali United Berebut Posisi Runner Up

Di babak pertama, Kevin Mendoza beberapa kali mementahkan peluang yang didapatkan Persik. Tetapi petaka datang di babak kedua, diawali dengan pelanggaran yang dilakukannya kepada Renan Silva di kotak penalti.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Renan Silva sendiri yang mengeksekusi penalti, berhasil mengecoh Kevin Mendoza pada menit 48. Selang 12 menit kemudian, tendangan bebas terukur yang dilepaskan Anderson tidak dikuasa dibendung Kevin Mendoza.

"Tentunya saya merasa sangat sedih, ini pertandingan yang sulit bagi seorang kiper karena kebobolan dua gol. Kami tidak memainkan permainan terbaik kami dan kami tidak boleh down karena ini," kata Kevin Mendoza.

Baca Juga : Komdis PSSI Sanksi Persib 25 Juta dan 3 Orang Bobotoh Dilarang Memasuki Stadion Selama 5 Tahun

Terlepas dari dua gol yang bersarang ke gawangnya, Kevin Mendoza tetap pantas mendapatkan apresiasi atas performanya di laga debut meski hasilnya cukup pahit.

Persib akan melakoni pertandingan selanjutnya menghadapi Bali United pada pekan ke-23 Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Senin 18 Desember 2023.**

TONTON VIDEONYA

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini