REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah melaksanakan drawing atau undian grup babak 12 besar kompetisi Liga 2 musim 2023-2024.
Ke-12 tim yang lolos ke babak 12 besar dibagi ke dalam tiga grup yang masing-masing dihuni 4 tim. Sistem pertandingan yang dipakai adalah round robin atau saling bertemu, kandang dan tandang.
Hanya masing-masing juara grup dan satu tim runner up terbaik yang berhak lolos ke babak semifinal untuk memperebutkan jatah tiga tiket promosi ke Liga 1 musim depan.
Baca Juga : Yana Umar Minta Persib tidak Banyak Gonta-ganti Pemain
Satu-satunya wakil Jawa Barat yang lolos ke 12 besar, FC Bekasi City berada di Grup Y bersama Persela Lamongan, Malut United dan Deltras Sidoarjo.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Babak 12 besar Liga 2 musim 2023-2024 sendiri akan digelar mulai 6 Januari 2024 mendatang hingga 3 Februari 2024.
"Kami sudah menetapkan regulasi di awal kompetisi. Babak 12, baik regulasi, jadwal, penetapan klub, skema, sudah ada detailnya, dan klub-klub sudah tahu informasinya," ujar Direktur Utama (Dirut) PT LIB, Ferry Paulus, dikutip dari Bola.net.
Baca Juga : Marc Klok Cs Lakoni Latihan Perdana di Turki di Tengah Suhu Dingin
"Untuk pertandingannya, akan digelar pada 6 Januari dan berakhir pada 3 Februari 2024, kemudian lanjut setelah Pemilu (Pemilihan Umum). itu lanjut ke empat terbaik," katanya menambahkan.
Berikut hasil drawing babak 12 besar Liga 2 musim 2023-2024:
Grup X: Semen Padang, Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan, PSIM Yogyakarta.
Grup Y: Bekasi City, Persela Lamongan, Malut United, Deltras Sidoarjo.
Grup Z: PSBS Biak, Persewar Waropen, Persipal Babel United, Gresik United.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy