Persib tak Pasang Target Muluk di CCFA International Football Thailand 2024

Persib tak Pasang Target Muluk di CCFA International Football Thailand 2024 Akademi Persib Kota Cimahi tampil sebagai juara di gelaran CCFA International Football Tournament U-12 di Jai Fah Stadium, Lopburi, Thailand. (Persib.co.id)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Persib Bandung berpartisipasi turnamen sepak bola usia dini bertajuk CCFA International Football Thailand 2024 pada 26-30 Januari 2024.

Tim Akademi Persib berkesempatan menjajal tim dari negara lain di ajang CCFA International Football Thailand 2024, sebuah turnamen bagi para pemain usia dini hingga remaja, mulai dari U-14, U-15, dan U-18.

Ini bukan pertama kalinya bagi Akademi Persib berpartisipasi CCFA International Football Thailand. Sebab akhir tahun lalu, Persib juga ikut serta dan bahkan menjadi juara di kelompok U-12.

Baca Juga : Daftar Negara yang Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, 2 Tiket Terakhir Ditentukan Hari Ini

Di ajang CCFA International Football Thailand 2024, Persib mengirimkan tiga tim masing-masing untuk kelompok U-14, U-15 dan U-18.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Manajer Akademi Persib Cimahi, Firman Hadillah, mengatakan, tidak ada target khusus yang dibebankan kepada tiga tim junior Persib di CCFA International Football Thailand 2024.

"Seperti biasa kami tidak menargetkan juara, tapi minimal anak-anak memiliki pengalaman lebih dalam suatu event di luar negeri, sebagai bekal ke depannya mereka saat menjadi pemain profesional gimana bisa belajar untuk bermain bertemu dengan lawan yang berbeda bahasa, komunikasinya gimana," kata Firman.

Dijelaskan Firman, turnamen ini cukup baik untuk mengasah mental para pemain muda dan jika bisa meraih prestasi yang membanggakan, maka itu tak lebih dari sekadar bonus.

Baca Juga : PSIS Rekrut Pemain Jebolan Piala Dunia U-17 2023

"Secara (turnamen) ini mental anak-anak supaya lebih terasah lagi dan lebih siap. Sebetulnya kalau ngomongin pembinaan lebih ke pengalaman, supaya ke depannya mereka memiliki kenangan pernah bermain di luar negeri," jelas Firman.

"Jadi anak-anak tersebut punya pengalaman ke Thailand tapi sebagai pemain bola, dan diharapkan mereka juga mengenal budaya baru belajar lah, kedisiplinan itu juga. Yang kemarin U-12 juara ini mudah-mudahan bisa dapat pengalaman dan berprestasi juga," tuntasnya.

Turnamen CCFA International Football Thailand 2024 melibatkan tim dari beberapa negara. Di antaranya tuan rumah Thailand, Indonesia, Singapura, Laos, Malaysia, Taiwan dan Korea Selatan.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini