Persib Boyong 21 Pemain ke Kandang Barito Putera, 1 Pemain Terpaksa Dicoret

Persib Boyong 21 Pemain ke Kandang Barito Putera, 1 Pemain Terpaksa Dicoret Starting XI Persib saat hadapi Persis Solo di pekan 24 Liga 1 2023-2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Sebanyak 21 pemain akan diboyong Persib Bandung saat melawat ke markas PS Barito Putera pada pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2023-2024.

Dari 21 pemain yang dibawa, ada satu nama pemain yang selama ini diandalkan Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, karena terpaksa harus dicoret akibat skorsing.

Bojan Hodak memastikan 21 pemain yang terlibat sudah sangat siap untuk bertandang ke Stadion Sultan Agung, Bantul pada Jumat, 23 Februari 2024.

Baca Juga : Bojan Hodak Pastikan Persib Sudah Siap Segalanya Hadapi Barito

Hanya saja, Bojan Hodak harus memarkir salah seorang wingernya, Edo Febriansah yang terpaksa absen lantaran akumulasi kartu kuning.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Bawa 21 Pemain, Edo karena sudah mendapatkan empat kartu kuning," kata pelatih berusia 52 tahun tersebut.

Selain mempersiapkan kebugaran dan mental para pemainnya, pria asal Kroasia itu juga menerapkan sesi latihan hari ini dengan menyaksikan video permainan PS Barito Putera. Dalam hal ini, ada banyak pengetahuan yang didapat timnya, terutama dalam mencari titik terlemah dari tim PS Barito Putera.

"Kami menyaksikan video, kami melihat beberapa laga terakhir mereka dan seperti klub-klub lainnya, ada kekuatan dan titik lemah yang dimiliki," ujar Bojan.

Baca Juga : Catatan Pertemuan Persib vs Barito Putera yang Harus Bobotoh Ketahui

Melihat sejumlah kekurangan lawan di dalam tayangan video, ia memastikan para pemainnya akan memanfaatkan hal tersebut. Ia berharap anak asuhnya bisa mengeksploitasi kekurangan tim lawan demi memperbesar peluang untuk meraih kemenangan.

"Kami mencoba untuk memanfaatkan kekuatan kami dan coba mengeksploitasi kelemahan mereka," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini