Program Pembentukan Karakter Atlet dan Pelatih PON Jabar Sukses Digelar

Program Pembentukan Karakter Atlet dan Pelatih PON Jabar Sukses Digelar

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Program character building gelombang pertama atlet Pelatda Jabar yang dipersiapkan untuk tampil di PON XXI/2024 Aceh - Sumut sukses digelar.

Program itu dilaksanakan di Dodik Belanegara Rindam III Siliwangi, Cikole, Kabupaten Bandung Barat dari 19 - 21 Februari 2024.

Kegiatan yang digagas KONI Jabar ini diikuti oleh 314 atlet dan 66 pelatih dari 17 cabor kategori permainan.

Baca Juga : Manajemen Persib Ingatkan Lagi Bobotoh Tentang Regulasi Liga 1 2023/2024

Secara hasil, program ini berdampak positif terhadap perubahan karakter para atlet yang akan diaplikasikan nanti saat berjuang di PON XXI Aceh - Sumut dengan target meraih Jabar Hattrick.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menurut atlet Squash Jabar, Agung Wilant mengatakan program ini benar-benar memberikan pengalaman berbeda bagi semua atlet.

Dari program ini Agung yakin, semua atlet akan mendapatkan bekal berharga saat menghadapi PON pada September, nanti.

“Seru yah, di sini kita benar-benar digembleng untuk menanamkan motivasi, semangat juang, terus kebersamaan juga. Banyak pembelajaran dari materi-materi yang dikasih dan pengalaman berharga tentunya untuk nanti kita bertanding meraih Jabar Hattrick di PON,” kata atlet Squash Jabar, Agung Wilant di KONI Jabar, Jum’at (23/02/2024).

Hal senada juga diungkapkan atlet bola tangan Jabar, Marcelina. Menurutnya, kegiatan ini menumbuhkan kekompakan dari timnya dalam bahu-membahu dalam mencapai sebuah target.

“Yang saya rasain dengan adanya character building ini sangat positif sebelum nanti kita ke PON. Kita juga di tim semakin kompak, kebersamaannya terasa banget apalagi di games yang kita tuh dituntut untuk solid, tidak egois."

Baca Juga : Jadwal Barito vs Persib di Pekan 25 Liga 1: Kick Off, Venue, Jam Tayang TV dan Link Live Streaming

"Yang tadinya di tim ada gap, sekarang sudah tidak lagi. Satu sama lain kita bener-bener kaya satu keluarga. Dan bukan hanya dengan cabor sendiri, tapi dengan atlet-atlet dari cabor lain juga kita jadi kenal satu sama lain,” jelasnya.

Sementara itu, untuk character building gelombang kedua akan dilaksanakan pada 24 - 26 Februari 2024 diikuti 345 atlet dan 90 pelatih dari 16 cabor kategori beladiri. **

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini