Marc Klok Sebut Persib Tersiksa setelah Petaka di Menit 70

Marc Klok Sebut Persib Tersiksa setelah Petaka di Menit 70 Aksi Marc Klok di laga Barito Putera vs Persib pada pekan 25 Liga 1 2023-2024. (Twitter Persib)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengakui kartu merah yang didapat Alberto Rodriguez langsung memberikan dampak masif terhadap permainan tim saat melawan Barito Putera, kemarin malam.

Klok menilai petaka kartu merah yang diterima Alberto pada menit 70 tersebut, cukup membuat permainan Persib seketika berantakan dan terpaksa bermain lebih bertahan.

Pria berdarah Belanda itu menjelaskan bahwa kekurangan jumlah pemain benar-benar menyiksa timnya karena mendapat tekanan tinggi dari Barito.

Baca Juga : Bojan Hodak Geram, Ancam Bakal Melapor

Padahal sebenarnya, Persib dirasa sangat layak memenangkan pertandingan apabila dibandingkan dengan tim lawan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Ia juga kecewa karena jerih payah timnya kembali gagal dalam mempertahankan kemenangan. Padahal pertahanan timnya terbilang rapat dan kecolongan di menit-menit akhir pertandingan.

"Setelah kartu merah semuanya berubah, kita cuma harus bertahan terus. Mereka press kita terus, mereka bisa ambil beberapa peluang," ujar pemain bernomor punggung 23 itu.

Hasil imbang ini juga dirasa Marc memberikan dampak terhadap moral teman-temannya karena kembali gagal meraih kemenangan dalam 5 pertandingan beruntun.

Baca Juga : Reaksi RD setelah Barito Putera Imbangi 10 Pemain Persib

Klok berharap semua pemain Persib bisa belajar dari hasil imbang kali ini demi mendapatkan kemenangan di partai selanjutnya versus PSIS Semarang.

"Saya sedih karena ini adalah pertandingan yang seharusnya kita menangkan dan imbang lagi. Tidak senang," tutup Marc.

Pada pertandingan selanjutnya, Persib akan menghadapi PSIS Semarang di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Selasa 27 Februari 2024 mendatang.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini