Henhen Herdiana: Kenapa Gak Sekalian Saja Jadi Juara

Henhen Herdiana: Kenapa Gak Sekalian Saja Jadi Juara Henhen Herdia berjibaku di laga Persib vs Persija. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pemain bertahan Persib Bandung, Henhen Herdiana sebut kemenangan atas Persija Jakarta semakin menguatkan target timnya untuk membidik gelar juara.

Ia mengungkapkan, kemenangan ini seakan membangkitkan semua aspek, termasuk motivasi timnya untuk terus memberikan penampilan terbaik.

Saat ini, Henhen menilai timnya jauh semakin tangguh dalam membidik posisi 4 besar.

Baca Juga : Jadwal Persib Bandung di Liga 1 Selama Ramadan 2024

Namun menurutnya, hanya mendapatkan posisi 4 besar terbilang tanggung dan Persib akan memanfaatkan setiap peluang demi mendapatkam gelar juara di musim ini.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Mudah mudahan semoga bisa jadi juara, karena buat masuk empat besar tidak cukup, cuma masuk empat besar, kenapa gak sekalian aja jadi juara." imbuh Henhen kepada awak media.

Hanya saja untuk membidik gelar tersebut, Henhen memastikan timnya tak membebani diri secara berlebihan.

Maka dari itu, Persib akan menaruh target secara bertahap agar semua pemain bisa lebih fokus pada pertandingan terdekat.

"Kita step by step dan terus berproses, mudahmudaha terus lebih baik lagi. Dari Henhen pribadi, tim dan semua” ujar pemain bernomor 12 itu.

Disinggung soal kemenangan atas Persija, pria asal Cijerah itu memastikan kemenangan tersebut merupakan simbol akan perjuangan keras dari semua pihak.

Baca Juga : Catatan Gol Semakin Tak Terkejar, David da Silva Samakan Targetnya Dengan Persib

Tak hanya perjuangan para pemain, melainkan ada peran manajemen, keluarga, hingga suporter di dalamnya.

"Tim bekerja keras, kemenangan ini untuk semua, keluarga, suporter, manajemen, berkat semuanya patut bersyukur," kata Henhen.

Ia menilai, kemenangan tersebut memang terasa hambar karena tanpa Bobotoh. Padahal apabila Bobotoh dilibatkan, kemenangan ini akan jauh lebih bermakna dan semarak.

"Mungkin kalau ada bobotoh bisa ada tenaga tambahan. Tapi (tanpa ada bobotoh di stadion) semoga bisa jadi pembelajaran ke depannya," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini