Dua Gelandang Andalan Bojan Hodak Absen di Laga Persib vs Bhayangkara FC

Dua Gelandang Andalan Bojan Hodak Absen di Laga Persib vs Bhayangkara FC

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat dua gelandang andalannya saat menjamu Bhayangkara FC pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 28 Maret 2024.

Seperti dikabarkan laman resmi Persib, kedua pemain tersebut adalah Marc Klok dan Dedi Kusnandar yang mendapatkan hukuman akumulasi kartu.

Klok mendapat larangan bermain karena hukuman akumulasi kartu kuning. Kartu kuning ketujuh dia dapatkan saat Persib menghadapi Persikabo 1973 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat, 15 Maret 2024 lalu.

Baca Juga : TERPOPULER: DDS Puji Stefano, Hitungan Persib Lolos Championship Series hingga Persis Buka Peluang

Enam kartu kuning sebelumnya didapatkan ketika Persib menghadapi Arema FC, Bali United, Persis Solo, PSS Sleman, Barito Putera, dan Persija Jakarta.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sedangkan Dedi Kusnandar harus absen karena mendapatkan kartu merah tidak langsung pada pertandingan melawan Persikabo.

Dedi mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-36. Sebelumnya kartu kuning sudah wasit berikan kepadanya pada menit ke-14.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini