Dua Pemain Persib Bebas dari Skorsing, Siapa Saja yang Absen saat Hadapi Persita?

Dua Pemain Persib Bebas dari Skorsing, Siapa Saja yang Absen saat Hadapi Persita? Starting XI Persib saat hadapi Bhayangkara FC di pekan 30 Liga 1 2023-2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Dua pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar dan Marc Klok sudah bebas dari skorsing. Keduanya absen saat Maung Bandung menghadapi Bhayangkara FC pada Kamis 28 Maret 2024.

Namun, hanya Dado, sapaan Dedi Kusnandar yang kemungkinan bisa dilibatkan dalam pertandingan Persib selanjutnya menghadapi tuan rumah Persita Tangerang pada pekan 31 Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa 2 April 2024.

Marc Klok diragukan bisa diturunkan di laga kontra Persita karena saat ini masih menjalani pemulihan cedera di Singapura dan kemungkinan baru comeback ketika Persib menghadapi Persebaya Surabaya di pekan 32.

Baca Juga : Jadwal Terbaru Persita vs Persib di Pekan 31 Liga 1: Kick Off, Venue dan Jam Tayang TV

Selain Marc Klok, Persib pun terancam tidak bisa menurunkan Ciro Alves yang mengalami cedera setelah berbenturan dengan pemain Bhayangkara FC dalam laga kemarin malam.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Ciro diharuskan istirahat minimal 3-5 hari untuk memulihkan cedera. Itu artinya sangat kecil kemungkinan bagi Ciro Alves ikut terbang bersama tim ke Bali untuk menghadapi Persita.

"Ciro mendapatkan benturan di ototnya dan ini pada normalnya harus absen hingga 3-5 hari, tergantung orangnya. Dia masih 50-50 untuk laga berikutnya," jelas pelatih Persib Bojan Hodak.

Baca Juga : Flavio Silva Torehkan Quintrick, Dekati David da Silva di Daftar Top Skor

Sementara Beckham Putra yang juga mengalami cedera pada laga kemarin malam, hampir dipastikan absen saat Persib menghadapi Persita Tangerang.

Terlepas dari berapa lama waktu pemulihan yang dibutuhkan Beckham, sebelumnya adik Gian Zola itu dijadwalkan meninggalkan tim setelah laga kontra Bhayangkara FC untuk membela Timnas Indonesia U-23.

Persib pun masih harus memantau kondisi beberapa pemain yang absen di laga kontra Bhayangkara FC yakni David da Silva yang belakangan diketahui mogok latihan dan main serta Ryan Kurnia karena cedera. Kabar baiknya tidak ada satu pun pemain Persib yang absen karena skorsing.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini