REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penyerang Persib Bandung, David da Silva senang karena masalahnya dengan manajemen klub sudah selesai.
DDS sapaan David da Silva, mengaku sempat mendapatkan banyak pandangan terkait masalah tersebut hingga akhirnya mangkir dari sesi latihan rutin.
Pria asal Brasil itu sebenarnya tak bisa menjelaskan secara rinci terkait masalahnya dengan manajemen klub.
Namun yang jelas, ada banyak pihak yang terlibat, termasuk kuasa hukumnya yang memberi masukan secara gamblang.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Saya tidak tahu bagaimana menjelaskannya. Tapi, tiba-tiba saya dan pengacara saya mendapat informasi. Dia (pengacara) mengatakan bahwa saya memiliki masalah dengan tim,"
"Saya tidak bisa menjelaskan karena saya sebagai pemain. Jadi, setiap ada masalah sejak saya menjadi pemain profesional, saya punya pengacara untuk memeriksa klausul semuanya," jelas DDS kepada awak media.
Tak lupa, DDS juga mengucapkan terima kasih atas semua bantuan dan dukungan banyak pihak yang sudah menuntaskan polemik tersebut.
Baginya, ini merupakan pelajaran berharga untuk didapat oleh pesepakbola profesional.
"Saya tidak mengerti hal-hal ini. Jadi, mereka hanya memberi tahu saya, saya mempunyai masalah dan terimakasih untuk tuhan, semua pihak dan Pak Teddy Tjahjono, juga untuk agenku yang bekerja sangat keras agar saya tetap tinggal di sini," ujar David.
DDS memastikan, proses penyelesaian masalah tersebut berjalan sangat lancar karena kedua pihak memiliki tujuan yang sama.
Baca Juga : Komentar Bojan Hodak Setelah David da Silva Kembali Berlatih
Ia pun bersyukur karena akhirnya masih tetap menjadi bagian dari skuat Persib Bandung dan bertekad untuk menorehkan tinta emas dalam karir profesionalnya di musim ini.
"Tidak ada satu pun dari bagian ini menjadi masalah sekarang. Karena saya mempunyai masalah yang sangat besar. Saya menawarkan kontrak saya, tapi tiba-tiba ada beberapa pandangan dari berbagai sisi. Saya dengan agen, Teddy dan pengacara saya menyelesaikan ini dengan baik." tutup David.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy