TERPOPULER: Persib Terancam Gagal Tampil di AFC, Rencana Bojan Hodak Musim Depan hingga Dedi Langsung Tinggalkan Persib

TERPOPULER: Persib Terancam Gagal Tampil di AFC, Rencana Bojan Hodak Musim Depan hingga Dedi Langsung Tinggalkan Persib Trofi Juara Persib Liga 1 2023/2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Selamat pagi bobotoh. Di pekan ini, Redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM menyajikan tiga berita terpopuler yang tentunya cukup sayang dilewatkan bobotoh.

Tiga berita terpopuler di REPUBLIKBOBOTOH.COM pada Senin, 3 Juni 2024, bisa bobotoh baca kembali dan sudah terangkum di bawah ini:

1. Persib Terancam Gagal Tampil di AFC Champions League Two? Ini Penyebabnya

Persib Terancam Gagal Tampil di AFC Champions League Two? Ini Penyebabnya

Persib Bandung sejatinya jadi wakil Indonesia di ajang kompetisi AFC Champions League Two musim 2024-2025 yang akan digelar mulai bulan Juli 2024 mendatang.


Jatah tiket tampil di kompetisi AFC Champions League Two 2024-2025 diperoleh Persib setelah tampil sebagai juara Liga 1 2023-2024 dengan mengandaskan Madura United di final lewat kemenangan agregat 6-1.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tetapi partisipasi Persib di AFC Champions League Two musim 2024-2025 terancam dicabut karena kabarnya Maung Bandung belum memenuhi beberapa syarat untuk tampil di kompetisi antarklub Asia tersebut.

Di antaranya syarat lisensi kepelatihan di jajaran pelatih Persib yang semuanya belum memenuhi ketentuan yang ditetapkan AFC dan posisi Direktur Teknik Persib yang saat ini masih kosong.

2. Ini Rencana Bojan Hodak Usai Persembahkan Gelar Juara untuk Persib

Bojan Hodak sudah punya rencana setelah mempersembahkan gelar juara Liga 1 2023/2024 untuk Persib Bandung.

Ya, Persib Bandung telah menuntaskan perjuangannya di Liga 1 2023/2024 dengan sempurna. Trofi juara berhasil dibawa pulang usai mengubur harapan Madura United di partai puncak.

Setelah kompetisi berakhir, seluruh anggota tim diliburkan. Para pemain, pelatih, dan ofisial tim pun mendapatkan kesempatan berlibur.

Pelatih Bojan Hodak pun memutuskan mengisi liburan akhir musim dengan pulang ke Kroasia. Dia mengaku akan menikmati libur musim panas bersama keluarganya.

3. Usai Angkat Trofi Juara Liga 1 2023/2024 Dedi Kusnandar Langsung Tinggalkan Persib

Gelandang Dedi Kusnandar langsung meninggalkan Persib Bandung usai mengangkat trofi juara Liga 1 2023/2024.

Namun, bukan pindah klub tujuan Dedi Kusnandar meninggalkan euforia Persib usai menyabet gelar juara Liga 1 musim ini.

Melainkan terbang ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji. Dado sapaannya, bersyukur, atas dua nikmat yang telah diberikan Allha SWT kepadanya yaitu berupa gelar juara dan menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah.

"Alhamdulillah tahun ini dapat kesempatan berangkat. Momennya juga pas. Alhamdulillah," kata kapten Perisb ini.

Itulah tiga penggalan berita terpopuler REPUBIKBOBOTOH.COM yang bisa dibaca kembali dengan meng-klik judul beritanya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini