Hindari 'Mata-mata', Persib Gelar Latihan Tertutup Jelang Laga Kontra PSBS Biak

Hindari 'Mata-mata', Persib Gelar Latihan Tertutup Jelang Laga Kontra PSBS Biak Persib jalani sesi latihan perdana di Stadion Sidolig, Bandung. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)

RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memutuskan menggelar latihan tertutup selama tiga hari terakhir jelang laga kontra PSBS Biak.

Pertandingan Persib yang berstatus juara bertahan melawan jawara Liga 2 musim lalu, PSBS Biak akan digelar pada Jumat malam, 9 Agustus 2024.

Selama tiga hari sejak Selasa, 6 Agustus 2024, Persib memutuskan menggelar latihan tertutup menutup akses kepada masyarakat umum, termasuk media.

Baca Juga : Dedi Kusnandar Bicara Peta Persaingan di Liga 1 2024-2025, Begini Katanya

Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari strategi dan taktik tim untuk menghadapi PSBS Biak di laga perdana Liga 1 2024-2025.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pertandingan Persib menghadapi tim promosi, PSBS Biak di Stadion si Jalak Harupat, Bandung, pada Jumat malam, 9 Agustus 2024.

Laga Persib vs PSBS Biak akan dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung Indosiar serta streaming di Vidio.

Baca Juga : Daftar Pemain Persib yang Absen di Laga Kontra PSBS Biak

Menghadapi PSBS, Persib dipastikan kehilangan winger lincah, Febri Hariyadi yang mengalami cedera saat menghadapi Persis Solo di Piala Presiden 2024.

Selain Febri, pelatih Persib Bojan Hodak juga masih harus memantau kondisi dua pemain andalannya yakni Mateo Kocijan dan Marc Klok.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini