Dedi Kusnandar Bicara Peta Persaingan di Liga 1 2024-2025, Begini Katanya

Dedi Kusnandar Bicara Peta Persaingan di Liga 1 2024-2025, Begini Katanya Dedi Kusnandar. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Dedi Kusnandar bicara peta persaingan di kompetisi Liga 1 musim 2024-2025 yang menurutnya bakal lebih berat dibandingkan musim lalu.

Selain karena format Liga 1 kembali ke kompetisi penuh alias tidak ada babak reguler series dan championship series seperti musim lalu, juga karena mayoritas tim melakukan pembenahan besar-besaran.

Apalagi kuota pemain asing ditambah menjadi delapan yang akan menambah persaingan menjadi lebih ketat dibandingkan Liga 1 musim 2023-2024.

Baca Juga : Daftar Pemain Persib yang Absen di Laga Kontra PSBS Biak

"Yang pasti saingan kita tahu beberapa tim sama seperti kita, ada pemain baru pasti kita lebih diperhatikan," ungkap Dado, sapaan Dedi Kusnandar.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Ibaratnya kita lebih berat mempertahankan (gelar) dibandingkan merebut, itu yang lebih waspada jangan sampai lengah."

"Kita sebagai pemain, pelatih dan kita sama-sama suporter, manajemen bareng-bareng menghadapi musim ini," ujarnya.

Baca Juga : Pelatih PSIS Gembira Dapatkan Bek Persib

Persib sendiri menghadapi Liga 1 musim 2024-2025 mendatangkan lima pemain baru yakni Mateo Kocijan, Gustavo Franca, Mailson Lima, Dimas Drajad dan Adam Alis.

Di laga pertama, Persib akan menghadapi tim promosi, PSBS Biak di Stadion si Jalak Harupat, Bandung, pada Jumat malam, 9 Agustus 2024.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini