Hasil ACL Two: Blunder Victor Igbonefo, Persib Takluk dari Zhejiang FC

Hasil ACL Two: Blunder Victor Igbonefo, Persib Takluk dari Zhejiang FC Zhejiang FC vs Persib. (X/@persib)

RBCOM - Persib Bandung harus pulang dengan tangan hampa usai takluk atas Zhejiang FC dalam lanjutan pertandingan Grup F AFC Champions League 2 2024/2025.

Blunder Victor Igbonefo mampu dimanfaatkan Jean Kouassi pada menit 70' menjadi gol satu-satunya di laga ini.

Setelah babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0, Persib Bandung langsung memberi gebrakan dengan melakukan serangan di menit awal.

Baca Juga : Henhen Herdiana Starter, Ini Susunan Starting XI Persib Versus Zhejiang FC


Ciro Alves yang memiliki kreatifitas serangan, beberapa kali kerap mampu menembus kotak penalti Zhejiang FC.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pada menit 54', Persib mendapatkan peluang usai Henhen Herdiana melakukan umpan satu dua dengan Ciro Alves. Sayangnya, bola yang ditendang Henhen melalui kaki kirinya masih berhasil dimentahkan oleh kiper Zhejiang FC, Zhao Bo.

Wajah permainan Persib seketika berubah karena mampu mengoptimalkan bola-bola pendek. Sedangkan alur serangan Zhejiang FC terlihat mulai monoton dan Persib sudah bisa membaca datangnya arah serangan.

Baca Juga : Komdis PSSI Akhirnya Jatuhkan Sanksi untuk Persib Imbas Laga Kontra Persija

Persib Bandung melakukan pergantian tiga pemain langsung dengan memasukan Victor Igbonefo, Beckham Putra Nugraha, dan Mailson Lima. Namun pergantian ini berbuah petaka karena hanya beberapa detik saja, gawang Persib kebobolan.

Pada menit 70', bola crossing yang dilepaskan Zhejiang FC sebenarnya mampu dipotong oleh sundulan Victor Igbonefo.

Akan tetapi sundulan tersebut justru mengarah kepada Jean Kouassi. Jean yang berdiri bebas langsung mengeksekusi bola hingga menggetarkan jala Persib, skor berubah menjadi 1-0.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini