Persib Ingatkan Lagi Bobotoh, Laga Melawan Persebaya Tanpa Penonton!

Persib Ingatkan Lagi Bobotoh, Laga Melawan Persebaya Tanpa Penonton! Ilustrasi, Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

RBCOM - Manajemen Persib Bandung kembali mengingatkan bobotoh untuk laga pekan ke delapan Liga 1 2024/2025, akan digelar tanpa penonton.

Melalui media resminya, Persib Bandung mengajak Bobotoh dan suporter Persebaya Surabaya untuk tidak memaksakan diri datang ke Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Kabupaten Bandung, pada Jumat, 18 Oktober 2024.

Hal ini terkait sanksi Komite Disiplin (Komdis) PSSI untuk Panpel Persib berupa larangan menggelar pertandingan dengan penonton yang mulai berlaku.

Baca Juga : Jelang Lawan Persebaya, Kuipers Tegaskan Persib Tidak Dalam Keadaan Tertekan

Karena itu, Vice President of Operations PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat mengimbau para Bobotoh dan suporter Persebaya untuk memberikan dukungannya di pertandingan melawan Persebaya dari tempat tinggal masing-masing atau titik-titik nonton bareng yang diadakan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Sanksi larangan menggelar pertandingan dengan penonton mulai berlaku di laga kandang Persib melawan Persebaya. Mari hormati keputusan Komdis PSSI itu," kata Andang, Selasa, 15 Oktober 2024.

Andang menegaskan, kehadiran Bobotoh dan suporter Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat merupakan bentuk pelanggaran lain yang bisa menghadirkan sanksi berikutnya, baik untuk klub maupun Bobotoh dan suporter Persebaya.

Baca Juga : Kalah dari China, Peringkat Timnas Indonesia di Ranking FIFA Turun

Rencananya, pertandingan Persib vs Persebaya akan dimainkan mulai pukul 15.30 WIB. Pertandingan ini bisa disaksikan secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio.com.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini