Persib Makin Matang, Ciro Alves Sebut Persiapan Sudah Berjalan Maksimal

Persib Makin Matang, Ciro Alves Sebut Persiapan Sudah Berjalan Maksimal Ciro Alves membuat assist untuk gol Persib ke gawang Arema yang dicetak Dimas Drajad. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Persib Bandung sudah mempersiapkan timnya secara maksimal jelang pertandingan versus Persebaya Surabaya dalam lanjutan pertandingan pekan ke-8 Liga 1 2024/2025.

Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves mengungkapkan Persib Bandung tetap menaruh rispek terhadap Persebaya dan berusaha mendapatkan kemenangan di laga ini.

Ciro Alves menilai pertemuan dua tim legendaris ini akan menjadi pertandingan yang sengit. Sebab, keduanya juga mampu meraih poin di setiap pertandingannya dan itu melahirkan persaingan di papan atas klasemen sementara Liga 1 2024/2025.

Baca Juga : Ini Hasil Analisa Bojan Hodak Terhadap Permainan Persebaya

"Besok menjadi laga yang sangat sulit, melawan tim besar dan berada di peringkat pertama klasemen. Ini akan menjadi laga yang bagus," buka pemain bernomor punggung 77 itu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Ciro menambahkan, permainan Persebaya musim ini jauh lebih baik ketimbang beberapa musim sebelumnya.

Hal itu disebabkan, Persebaya Surabaya diperkuat pemain-pemain berkualitas. Sehingga, mereka mampu menjaga keseimbangan tim di berbagai situasi. 

Baca Juga : Tampil Tanpa Dukungan Langsung dari Bobotoh, Bojan Hodak: Tanyakan Kepada Orang-orang yang Berlarian di Lapangan

Namun Ciro Alves tak ingin terlalu memikirkan hal itu secara berlebihan. Tentu ia berharap, semua pemain Persib bisa mengerahkan semua penampilan terbaiknya dan menutup duel ini dengan kemenangan.

"Bagi kami, kami harus respek kepada mereka dan kami harus tetap bermain normal. Saya percaya pada diri sendiri dan rekan-rekan setim. Saya tahu ini tidak mudah, tapi saya akan melakukan yang terbaik untuk pertandingan ini," tutup Ciro.***

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini