Logo Persib. (Republik Bobotoh/Adam Husein)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Senin 8 November 2022.
Keputusan Luis Milla mendapat apresiasi dan pujian dari Marc Klok karena terasa manfaatnya.
Kabar lainnya soal ketidakhadiran Achmad Jufriyanto pada latihan Persib dan kabar hengkangnya Ricky Kambuaya
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Terasa Manfaatnya, Keputusan Luis Milla Diapresiasi Anak Asuhnya
Keputusan pelatih Persib Bandung Luis Milla untuk menggelar uji tanding di setiap akhir pekan diapresiasi oleh Marc Klok.
Meski hanya bertajuk gim internal, uji tanding tersebut dilakukan dengan kondisi yang menyerupai pertandingan sebenarnya.
Pada uji tanding tersebut, tim pelatih pun memutuskan untuk menggunakan wasit profesional dan menerapkan seluruh aturan pertandingan.
2. Jupe tak Hadir dalam Latihan Persib Hari Ini, Luis Milla Jelaskan Penyebabnya
Pemain bertahan Persib, Achmad Jufriyanto tak terlihat dalam sesi latihan yang dilaksanakan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, pada Senin sore, 7 November 2022.
Dalam sesi latihan sore tadi, terlihat hanya ada 3 centre back yang berlatih, yakni Rachmat Irianto, Nick Kuipers, dan Victor Igbonefo.
Pelatih Persib, Luis Milla buka suara terkait absennya Achmad Jufriyanto dalam latihan hari ini.
3. Ricky Kambuaya Diisukan Bakal Hengkang dari Persib, Faktanya Seperti Ini
Nama gelandang Persib, Ricky Kambuaya menjadi perbincangan banyak pecinta sepak bola Indonesia setelah dikabarkan tengah menjalin komunikasi dengan salah satu tim peserta Liga Super Malaysia, Terengganu FC.
Rumor seolah makin menguat dengan absennya Ricky Kambuaya dalam sesi latihan Persib. Yang mana pria asal Sorong, Papua Barat itu, tak kunjung menunjukkan batang hidungnya hingga Persib berlatih selama sepekan.
Namun absennya Ricky Kambuaya dalam sesi latihan Persib bukanlah disebabkan tengah bernegosiasi dengan tim Terengganu FC.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**