Pertandingan Bali United vs Barito Putera. (Liga 1)
REPUBLIK BOBOTOH - Bali United menelan pil pahit pada pekan 22 Liga 1 2022/2023. Menjamu Barito Putera, Serdadu Tridatu takluk 1-2.
Kekelahan tersebut menambah panjang hasil kurang memuaskan Bali United dalam empat pertandingan terakhirnya.
Tim besutan Stefano Cugurra meraih dua kali imbang melawan RANS Nusantara dan PSM, serta takluk dari Persija dan Barito Putera.
Raihan minor tersebut, akan dijadikan motivasi oleh pasukan Bali United untuk bangkit di laga selanjutnya.
Bali United akan menghadapi Persib Bandung di pekan 23 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jawa Tengah, Jumat 10 Februari 2023.
"Saya minta maaf untuk teman-teman dan suporter belum bisa memberikan kemenangan. Tim ini harus bisa kompak dan meraih kemenangan," ungkap Kapten tim Bali United, Fadil Sausu dikutip dari laman resmi klub.
"Semoga dengan hasil ini bisa memotivasi tim untuk memperbaiki hasil pada pertandingan berikutnya," harap Fadil.
Fadil Sausu mengaku kecewa atas rentetan hasil kurang baik di awal putaran kedua ini.
Ia berharap ke depan rekan-rekannya punya tanggung jawab dan rasa malu terhadap hasil yang diperoleh Bali United.
Baca Juga : Taisei Marukawa Bertekad Lukai Mantan, tapi Janji tidak Selebrasi
"Kami sedih, kecewa dan ingin menang juga. Suporter juga pasti ingin kami menang. Tapi ini hasil yang tidak kita inginkan. Semoga kedepanya saya dan juga teman-teman punya tanggung jawab rasa malu. Kita harus sadar untuk memiliki tim Bali United ini," pungkas Fadil.**