Stefano Beltrame. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)
REPUBLIKBOBOTOH.COM - Dua pemain yang absen membela Persib Bandung saat menghadapi Persita Tangerang, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Nugraha sudah kembali berlatih bersama tim.
Stefano Beltrame dan Beckham terlihat menjalani latihan bersama para pemain Persib lain di Stadion Sidolig, Kota Bandung, pada Rabu sore, 17 April 2024.
Dokter tim Persib, Rafi Ghani menjelaskan, kondisi Stefano Beltrame dan Beckham Putra sedikit berbeda. Jika Stefano Beltrame masih harus terus dimonitoring, Beckham kondisinya cukup oke.
Bahkan Beckham, tim medis merekomendasikannya untuk dilibatkan di laga kontra Persebaya Surabaya pada pekan 32 Liga 1 2023-2024, akhir pekan ini.
"Stefano Beltrame alhamdulillah tadi udah gabung di latihan bersama dengan tim, ada beberapa program yang masih harus dijalankan, tadi memang harus setengah mudah-mudah kami monitoring terus besok akan lebih meningkat lagi," jelas Rafi.
"Untuk Beckham seperti pertama saya pernah katakan bahwa programnya sudah selesai dan sekarang sudah gabung full dengan tim, dan Insyaallah bilamana pada saat latihan nanti tidak terjadi apa-apa, tim kesehatan merekomendasikan Beckham untuk tampil lawan Persebaya," kata Rafi.
Sementara itu, Rafi pun mengonfirmasi dua pemain mengalami cedera pasca laga kontra Persita Tangerang yakni Edo Febriansah dan Rezaldi Hehanussa.
"Pascapertandingan lawan Persita kemarin memang ada beberapa orang yang cedera tapi cederanya tidak serius hanya memar saja, di antaranya Edo Febriansah dan Reza Hehanussa," tutup Rafi.**