Logo Persib. (REPUBLIKBOBOTOH.COM)
RBCOM - Selamat pagi bobotoh. Memasuki awal pekan ini, Redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM menyajikan tiga berita terpopuler yang cukup sayang dilewatkan bobotoh.
Tiga berita terpopuler di REPUBLIKBOBOTOH.COM pada Minggu, 28 Juli 2024, bisa bobotoh baca kembali dan sudah terangkum di bawah ini:
1. Bojan Hodak Buka Suara Soal Rumor Saddil Ramdani Gabung Persib
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, akhirnya buka suara terkait kabar Saddil Ramdani yang akan direkrut Persib Bandung.
Sebagai informasi, Saddil Ramdani kini bermain di Malaysia bersama Sabah FC. Pemain berusia 25 tahun itu telah menjadi bagian dari Sabah FC sejak tahun 2021.
Saddil selalu memberikan konrtibusi baik gol atau assist di setiap musimnya. Secara total, Saddil tampil sebanyak 70 kali untuk Sabah dengan raihan 16 gol dan 28 assist.
Dilansir dari tranfermarkt, Saddil masih memiliki kontrak di Sabah sampai tahun 2025. Namun, pemain kelahiran Sulawesi Selatan itu kini dirumorkan bakal bergabung ke Persib.
2. Ini Alasan Bojan Hodak Merekrut Mailson Lima
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak membeberkan alasannya mendatangkan penyerang asal Cape Verde kelahiran Belanda, Mailson Lima Duarte Lopes.
Mailson Lima pun sudah bergabung dalam sesi latihan Persib di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Minggu 28 Juli 2024 pagi.
Mailson Lima menjadi pemain asing kedelapan yang direkomendasikan pelatih Bojan Hodak untuk memperkuat lini serang.
Sebelumnya, Persib sudah memiliki tujuh legiun asing yaitu Kevin Mendoza (Filipina), Nick Kuipers (Belanda), Ciro Alves, David da Silva, Gustavo Franca (Brasil), Tyronne Gustavo Del Pino Ramos (Spanyol), dan Mateo Kocijan (Kroasia).
3 Bojan Hodak Akhirnya Ungkap Alasan Sebenarnya Adam Alis Gabung Persib
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, mengungkapkan alasan utama perekrutan Adam Alis yang dipinjamkan Borneo FC.
Adam didaratkan dengan status pinjaman selama enam bulan dari Borneo FC. Kemudian dia bisa melanjutkan kerjasama selama 2,5 tahun bersama Maung Bandung setelah kontrakbya bersama Pesut Etam selesai pada Desember 2024 mendatang.
Pemain asal Jakarta ini banyak melanglangbuana ke beberapa tim seperti Barito Putera, Bhayangkara FC, Arema, Borneo FC, Persija dan East Riffa (Bahrain).
Kini dia akhirnya berlabuh di Bandung bersama tim juara Liga 1 2023/2024.
Itulah tiga penggalan berita terpopuler REPUBIKBOBOTOH.COM yang bisa dibaca kembali dengan meng-klik judul beritanya.***