Bayu Fiqri Bicara Perlakuan Pemain Senior Persib kepada Dirinya

Bayu Fiqri Bicara Perlakuan Pemain Senior Persib kepada Dirinya Bayu Fiqri (tengah). (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain Persib, Bayu Mohamad Fiqri merasa senang karena bisa melalui semua rangkaian latihan di hari kedua bersama Persib. Menurut Bayu ada banyak pemain yang cukup membantu dirinya beradaptasi.

Itu juga yang membuatnya tidak merasa canggung berada di tengah barisan pemain Persib yang lebih berpengalaman dan lebih cepat melebur dengan kondisi tim.

BACA JUGA:Ini Bocoran Kriteria Pemain Asing yang Bakal Didatangkan Persib

Bayu merasa peran pemain senior di Persib sangat membantu dalam beradaptasi. Bahkan para pemain senior selalu memberikan saran agar permainannya semakin matang.

"Ya saya senang bisa ikut latihan pertama bersama teman teman dan para pemain senior juga, kemarin juga sempat dikasih tahu cara bermain bermain juga biar bener, senang lah pokoknya," ujar Bayu di sesi jumpa pers virtual pada Selasa 2 Maret 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Lebih dari itu, seluruh pemain Persib juga dinilainya sangatlah baik. Terutama para pemain senior, Bayu merasa sangat terbantu dengan perlakuan pemain senior.

BACA JUGA: Kenakan Jersey Polos di Latihan Perdana, Jupe Ungkap Nomor Punggung dan Posisinya di Persib

Bagi pemain muda seperti dirinya, selain arahan dan masukan teknis, pengalaman dari mereka yang lebih senior sangat berharga.

"Baik semua, gak ada yang cuek, enaklah interaksinya, baik-baik semua walaupun para pemain senior tidak ada yang sombong. Bagus-bagus semua gak ada yang jutek-jutek," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini