REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung memang terlihat bergerak santai dalam perburuan pemain jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2021.
Pelatih Robert Rene Alberts mengatakan, ada alasan yang membuat Maung Bandung terkesan kurang gereget mengejar pemain incaran. Faktor utama adalah kepastian atau jaminan kompetisi Liga 1 2021 digelar.
Jika ada jaminan kompetisi berjalan, klub memiliki kepastian terutama terkait sponsorship yang selama ini jadi sumber pendapatan terbesar.
BACA JUGA: Persib Terkesan Santai di Bursa Transfer Pemain, Robert Buka Suara
Meski santai tapi Persib, kata Robert, tetap bergerak dan melakukan pendekatan kepada pemain yang jadi incaran. Robert memastikan, Persib sebenarnya cukup mampu melakukan pembelian atau mengontrak pemain anyar.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Hanya, dalam kondisi sekarang, klub dituntut lebih cermat dan tepat mengambil langkah. Dan, Robert menilai Persib memiliki manajemen keuangan yang terbilang baik.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, hal bagus di Persib adalah kami mempunyai pengaturan keuangan (yang baik)," kata Robert, Selasa 9 Maret 2021.
BACA JUGA: Persib Merasa Diuntungkan Hasil Drawing Piala Menpora, Ini Alasannya
"Kami tidak mengeluarkan uang secara berlebih, sesuai dengan kemampuan dalam berbicara soal kontrak dan itu berlaku ke semua pemain. Itu hal normal dalam situasi (pandemi) seperti sekarang, harus ada negosiasi dalam kontrak," tuntasnya.
Sejauh ini Persib baru memastikan perekrutan Achmad Jufriyanto dan Ferdinand Alfred Sinaga, pemain anyar tapi wajah lama di Persib.
Sementara untuk transfer keluar, Persib sudah melepas enam pemain yakni Kim Jeffrey, Ghozali Siregar, Beni Oktovianto, Omid Nazari, Zulham Zamrun dan Fabiano Beltrame. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik