REPUBLIKBOBOTOH - Turnamen Piala Menpora dipastikan menjadi ajang menarik bagi seluruh pemain. Selain sebagai obat pelepas rindu setelah sepak bola Indonesia mati suri selama satu tahun akibat pandemi, turnamen pramusim menjadi kesempatan bagi para pemain untuk unjuk gigi.
Belum lagi bonus yang nantinya didapat yaitu peluang untuk menjadi bagian dari Tim Nasional Indonesia. Dikabarkan pelatih Timnas, Shin Tae-yong akan meninjau langsung pertandingan Piala Menpora.
Penjaga gawang Persib, Teja Paku Alam mengaku senang ketika mendengar kabar tersebut. Pria asal Padang itu sudah mempersiapkan diri untuk menunjukan kapasitasnya di Piala Menpora nanti.
BACA JUGA: Sudah Gabung di Latihan Persib, Ferdinand Sinaga 'Dipukuli' Rekan-rekannya
"Kalau kesiapan dari sendiri yang penting memberi yang terbaik tapi tidak melebihi kemampuan diri sendiri," kata Teja kepada awak media pada Kamis 11 Maret 2021.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sebelumnya, Teja sempat bergabung bersama Timnas Indonesia di tahun 2019 saat dibesut oleh Simon McMenemy pada ajang Kualifikasi Pra Piala Dunia. Setelah itu Teja belum mendapatkan kesempatan lagi untuk bergabung bersama timnas.
BACA JUGA: Beckham Putra Ungkap Kondisinya Usai Alami Cedera Lutut Tahun Lalu
Dipantau langsung oleh Shin Tae-yong juga menambah motivasinya dan peluang menjadi bagian dari Timnas sangat terbuka. Ia mengaku optimis bisa menunjukan kemampuannya untuk menjaga kesucian gawang tim Maung Bandung sekaligus mencuri perhatian pelatih Timnas.
"Jadi kita tetap optimis, memberikan yang lebih dari kemampuan sendiri artinya kita over confident, pasti selalu memberikan yang terbaik," tuntasnya. (Raffy Faraz Ramadhan)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: Helmi M Permana