REPUBLIK BOBOTOH - Djadjang Nurdjaman mengatur rencana mendatangkan sejumlah pemain anyar untuk menutupi kelemahan setelah Laskar Antasari tersingkir dari Piala Menpora 2021.
Fokus pelatih yang akrab disapa Djanr itu adalah pemain asing. Barito saat ini baru memiliki satu pemain asing yakni Cassio De Jesus.
Sementara striker asal Pantai Gading, Donald Bissa statusnya masih trial dan Djanur akan memutuskan apakah akan memberikan kesempatan lebih lama atau mencoretnya.
BACA JUGA: Setelah Lolos Ke Semi Final Piala Menpora, Pelatih Persib Butuh Bantuan
Kondisi saat ini, kata Djanur, semua tim masih dalam posisi persiawap awal pramusim. Karenanya perubahan komposisi pemain masih sangat mungkin terjadi.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Kemudian untuk selanjutnya sekali lagi saya tekankan bahwa ini adalah masih persiapan. Masih pra musim dimana kami bisa melihat kekurangan tim di sana dan sini kemudian kami akan berbenah," tutur Djanur dikutip dari laman Ligaindonesiabaru.com.
"Sangat mungkin juga kami menambah pemain khususnya untuk melengkapi kuota pemain asing," imbuhnya.
Barito Putera tersingkir dari Piala Menpora setelah menelan kekalahan 0-1 dari Persija di laga perempat final di Stadion Kanjuruhan, Sabtu 10 April 2021. (RB)
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Editor: M Taufik