Diego Michiels Hengkang, Ini Tiga Calon Kapten Baru Borneo FC

Diego Michiels Hengkang, Ini Tiga Calon Kapten Baru Borneo FC Borneo FC. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIKBOBOTOH - Diego Michiels memutuskan untuk berpisah dengan Borneo FC pasca tersingkir di Piala Menpora 2021. Kepergian Diego tersebut membuat posisi kapten Pesut Etam saat ini kosong.

Sebagai gantinya, tim pelatih Borneo FC menilai ada tiga pemain yang layak untuk memegang ban kapten. Ketiga pemain tersebut adalah Sultan Samma, Javlon Guseynov, dan Hendro Siswanto.

Menurut Asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin, ketiga pemain tersebut dinilai mempunyai pengalaman yang cukup untuk menjabat sebagai kapten tim.

BACA JUGA: Eks Bek Persib Diangkat Jadi Asisten Pelatih Bali United

"Paling penting mereka berpengalaman. Jadi paham bagaimana memimpin tim di lapangan. Siapa saja yang dipercaya harus didukung," katanya dikutip dari LIgaindonesiabaru.com.


Amir menambahkan, kepergian Diego Michiels membuat tim pelatih harus mencari orang yang berpengalaman untuk mengganti posisinya. Saat ini, kata Amir, posisi yang ditinggalkan Diego hanya diisi pemain-pemain muda.

Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Perginya Diego otomatis menambah beban kami untuk mencari pengganti sepadan. Semoga manajemen bisa mendapat yang sesuai," imbuhnya

"Kami perlu pengganti yang sesuai karena pemain muda perlu menit bermain lebih banyak. Harapannya pemain muda juga bisa memetik pelajaran dari senior mereka nanti," harapnya. (HL)

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini