Dibantu Sosok Ini Berat Badan Farshad Noor Turun, Kebugaran Makin Meningkat Siap Hadapi PSS

Dibantu Sosok Ini Berat Badan Farshad Noor Turun, Kebugaran Makin Meningkat Siap Hadapi PSS Farshad Noor, pemain anyar Persib Bandung. (alchetron)

REPUBLIK BOBOTOH - Kondisi fisik gelandang anyar Persib, Farshad Noor memang jadi sorotan setelah ia diberikan dua keli kesempatan bermain di turnamen Piala Menpora 2021.

Dalam laga pertama Piala Menpora 2021 saat Persib melawan Bali United, Farshad Noor hanya bermain sekitar 15 menit tapi dalam dua laga terakhir melawan Persiraja Banda Aceh dan Persebaya Surabaya, ia sudah bisa tampil 60 menit.

Selama tampil di Piala Menpora, Farshad Noor terus berupaya memperbaiki kondisi kebugarannya agar dapat tampil maksimal ketika bertanding.

BACA JUGA: PS Sleman Bisa Main di Kandang, Robert Bicara Soal Keuntungan

Terutama menjelang laga semifinal Persib melawan PS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat 19 April 2021 malam ini. Ia ingin stamaminanya jauh lebih kuat lagi.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dalam tiga laga sebelumnya, kebugaran Farshad Noor memang belum berada di level terbaik. Sebab sebelum gabung dengan tim Persib, ia tidak bermain selama satu tahun empat bulan.

Farshad Noor pun berlatih dengan Persib ketika tim menjalani fase grup Piala Menpora akhir Maret lalu. Kelebihan berat badan membuatnya tidak bisa tampil maksimal.

BACA JUGA: Persib vs PSS Laga Emosional untuk Kim Jeffrey dan Ardi Idrus

"Ketika tiba di Indonesia, saya langsung mengikuti karantina selama 5 hari. Sejak itu saya mulai berlatih tiga kali setiap hari untuk bisa menurunkan berat badan. Ketika tiba di Yogyakarta, saya ukur berat dan kehilangan 5 kilogram," kata Farshad Noor seperti dikutip dari laman resmi Persib, Jumat 16 April 2021.

Selain dari pelatih Persib, rupanya pemain dengan nomor punggung 5 ini juga mendapatkan bantuan latihan fisik dari kakaknya.

Baginya, kakak layaknya seorang pelatih pribadi yang selalu membimbingnya di tengah situasi sulit yang sedang ia hadapi seperti saat ini.

"Dia (Farhad) mengatur apa yang harus saya makan dan yang harus dihindari. Dia tahu semua itu karena dulu dia juga sempat bermain sepakbola tapi hanya untuk klub amatir," pungkasnya. (Kris Andieka)

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini