REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tidak akan 'bersembunyi' di balik alasan absennya pemain asing ketika Bajol Ijo Borneo FC Samarinda pada pekan pertama Liga 1 2021-2022.
Persebaya tidak bisa memainkan para pemain asingnya karena terkendala aturan vaksinasi yang diterapkan di kompetisi Liga 1 2021-2022.
Keempat pemain Persebaya yang absen tersebut adalah Taisei Marukawa, Jose Wilkson, Alie Sesay dan Bruno Moreira. Mereka absen karena terganjal aturan minimal sudah menerima dua kali dosis vaksin Covid-19.
"Tidak ada pemain asing dan saya sudah sampaikan saya tidak mengeluh dengan situasi yang ada," tegas Aji Santoso dikutip dari Ligaindonesiabaru.com, Minggu 5 September 2021.
"Tetapi jika pemain asing kami bermain itu artinya tim kami lebih komplet dan banyak pilihan seperti itu," tegasnya.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Bajol Ijo takluk 1-3 dari Borneo FC yang bermain solid dan efektif sepanjang pertandingan yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Sabtu 4 September 2021.
Derita Persebaya diawali gol Muhammad Sihran pada menit 8 memaksimalkan kemelut di pertahanan Bajol Ijo. Gol pertama Pesut Etam inilah yang disorot oleh Aji.
Secara teknis, Aji lebih suka menyorot kinerja timnya di lapangan dibandingkan membahas absennya para pemain asing Persebaya.
"Memang kami evaluasi yang pertama, gol pertama itu yang berkaitan dengan pertahanan. Itu yang akan kita evaluasi karena seharusnya gol pertama tidak perlu terjadi," jelas Aji Santoso.
"Apabila pemain belakang kami bisa mengantisipasi, kesalahan-kesalahan ini yang akan kita perbaiki," tuntasnya.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik