REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung berhasil kini menyandang predikat sebagai satu-satunya tim tak terkalahkan di kompetisi Liga 1 2021-2022 seusai mengalahkan PSIS. Dalam pertandingan tersebut Persib berhasil keluar sebagai pemenang dengan kedudukan akhir 0-1.
Setelah pertandingan di babak pertama berakhir imbang, PSIS memasukan legiun asing andalnnya, Bruno Silva untuk menambah kreatifitas di lini serang. Terbukti di awal babak kedua, tim berjuluk Mahesa Jenar itu mulai menguasai pertandinhan, sekaligus menciptakan peluang.
Pada menit 52, PSIS mendapat peluang manis setelah Bruno Silva berhasil merebut bola dari kaki Mohammed Rashid. Beruntung untuk Persib, bola sepakan jarak jauh Bruno masih menyamping dari gawang yang dijaga Teja Paku Alam.
Secara perlahan Persib mulai keluar menyerang dengan mengandalkan aliran bola cepat di sisi sayap. Sedangkan PSIS masih terus mengandalkan bola dari kaki ke kaki di sektor tengah.
Guyuran hujan cukup memberikan dampak terhadap laju jalannya bola. Terdapat beberapa situasi, passing dari kedua tim melaju sangat kencang dan sulit dikuasai.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kejutan terjadi pada menit 60 usai bola liar terjadi di dekat kotak penalti tim Mahesa Jenar. Febri Hariyadi yang lebih dekat dengan bola langsung menyambar bola tersebut dan menggetarkan jala PSIS, skor berubah menjadi 0-1.
PSIS langsung bereaksi dengan menciptakan peluang dari bola sepakan penjuru Jonathan Cantillana pada menit 63. Beruntungnya bola sepakan penjuru menuju ke gawang itu berhasil ditepis oleh Teja Paku Alam.
Usai unggul satu gol, Persib tampak lebih percaya diri dalam menguasai bola. Tampak organisasi permainan Persib melalui kaki ke kaki bisa berjalan lancar, meski selalu gagal dalam mengkonversikak peluang menjadi gol.
Peluang kembali didapat Persib pada menit 67 usai Marc Klok mengirim bola umpan sepakan bebas ke area kotak penalti lawan. Namun sayang, Victor yang menyambut bola dengan tandukan masih menyamping dari gawang Joko Ribowo.
Memasuki menit 80, permainan berlangsung semakin menarik dan intensitas hujan mulai turun. Jual beli serangan juga terjadi meski pada akhirnya usaha dari kedua tim belum membuahkan hasil hingga wasit asal Yogyakarta, Agus Fauzan meniup peluit tanda berakkhirnya pertandingan.
Berkat kemenangan ini, Persib tak hanya memberi kekalahan pertama kepada PSIS, juga untuk sementara menguasai klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 19 poin.
Persib unggul head to head dan selisih gol dari Bhayangkara FC yang baru akan bertanding, Rabu besok, 27 Oktober 2021, menghadapi Borneo FC.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik