Lebih Percaya Diri, Wander Luiz Bidik Gawang Persipura

Lebih Percaya Diri, Wander Luiz Bidik Gawang Persipura Striker Persib, Wander Luiz. (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz berhasil memecahkan telur dalam pertandingan pekan ke-8 Liga 1 musim 2021-2022 kontra PS Sleman.

Dalam partai yang dimenangkan Persib dengan skor 4-2 itu, Luiz berhasil mencetak dua gol.

Dwi gol yang dicetak Luiz dalam pertandingan tersebut terjadi pada menit 54 melalui titik putih dan menit 81 melalui sundulan.

Tentunya gol ini sudah sangat dinantikan Bobotoh, mengingat Luiz belum bisa mencetak gol hingga pekan ke-7 Liga 1.

Di laga selanjutnya kontra PSIS Semarang, Luiz sebenarnya memiliki banyak peluang untuk menambah pundi-pundi golnya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Akan tetapi kerja kerasnya gagal membuahkan hasil karena ia tak mampu mencatatkan namanya di papan skor.

Tercatat dua peluang emas beruntun dimiliki Wander Luiz di muka gawang PSIS pada menit 85, ketika dia berusaha memanfaatkan bola rebound tendangan Esteban Vizcarra.

Pertama upaya Luiz saat menahann tendangan pemain belakang PSIS, namun bola membentur mistar dan kedua saat bola kembali dikuasai Luiz sepakannya ke arah gawang masih membentur pemain PSIS.

Untuk laga selanjutnya kontra Persipura Jayapura, Luiz tetap memiliki ambis untuk menambah koleksi golnya di musim ini.

Eks pemain Becamex Binh Duong itu juga bertekad menunjukan kembali penampilan terbaiknya dalam partai lawan Persipura yang akan digelar Sabtu 30 Oktober 2021.

"Tentu saya mencoba untuk mencetak gol di setiap pertandingan, mencoba menunjukkan penampilan terbaik dan berjuang," ujar suami dari Monica Mandelli itu pada Rabu, 27 Oktober 2021.

Namun Luiz sadar, lawan Persib berikutnya tersebut bukanlah tim semenjana yang mudah untuk ditaklukkan meski hingga pekan ke-9 masih kesulitan mencari bentuk permainan terbaik dan terdampar di papan bawah.

Akan tetapi Luiz optimistis bisa mencetak gol dan mengantarkan Persib bisa kembali mempertahankan tren positifnya.

"Meski tidak mudah tetapi sekarang saya semakin percaya diri setelah mencetak gol dua kemarin (lawan PSS)," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini