Terpopuler: Chant Khusus untuk Wander Luiz hingga Reaksi Robert Soal Dukungan Bobotoh di Sesi Latihan

Terpopuler: Chant Khusus untuk Wander Luiz hingga Reaksi Robert Soal Dukungan Bobotoh di Sesi Latihan Logo Persib. (Republik Bobotoh/Adam Husein)

REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh!

Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan 'sarapan pagi' untuk bobotoh dengan menampilkan tiga berita paling populer yang terjadi pada Selasa 16 November 2021.

1. Dapat Chant Khusus dari Bobotoh, Begini Perasaan Wander Luiz

Striker Persib Bandung, Wander Luiz mendapatkan chant khusus dari bobotoh.

Chant tersebut dinyanyikan oleh pemain ke-12 Persib saat memberikan dukungan di sesi latihan yang berlangsung di Stadion Persib (Sidolig), Selasa 16 November 2021.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Chant tersebut diambil dari penggalan lagu 'London Bridge' -Cocomelon dengan mengganti lirik menjadi 'Wander Luiz is Wonderfull'.

2.Besok (Hari ini) Persib Bertolak ke Yogyakarta, 3 Pemain Dipastikan Absen di Seri 3 Liga 1 2021

Persib Bandung bertolak ke Yogyakarta untuk mempersiapkan diri lebih awal menghadapi seri 3 Liga 1 2021, Rabu 17 November 2021.

Dalam lawatannya ke kota Gudeg, Persib dipastikan tidak memboyong 3 pemainnya dan ketiganya pun dipastikan absen di seri 3 nanti.

Persib akan memulai seri 3 Liga 1 2021 dengan menghadapi Persija di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 20 November 2021.

3. Bobotoh Beri Dukungan di Sesi Latihan Persib, Begini Reaksi Robert

Puluhan bobotoh hadir di sesi latihan Persib yang dilaksanakan di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Selasa pagi, 16 November 2021.

Kehadiran bobotoh dalam sesi latihan kali ini tak lain untuk mendukung tim kebanggaannya yang akan melewati banyak partai besar selama seri 3 Liga 1 musim ini.

Pelatih Persib Robert Alberts pun memberikan tanggapan terakit kehadiran bobotoh di stadion Persib.

Menurutnya, latihan tersebut seharusnya dilakukan secara tertutup. Para pemain Persib pun diminta untuk tetap fokus selama latihan berlangsung.

Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini