REPUBLIK BOBOTOH - Dua pemain Arema FC, diragukan tampil saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1 musim 2021-2022 karena cedera.
Mereka adalah Feby Eka Putra dan Hamzah Titofani yang mengalami cedera engkel saat membela Arema menghadapi Barito Putera, Selasa 23 November 2021.
Itu juga yang menjadi alasan pelatih Arema, Eduardo Almeida menarik keluar Feby saat saat melawan Barito. Tetapi Hamzah Titofani yang menjadi penggantinya, juga malah mengalami cedera.
"Kedua pemain sama-sama cedera ankle. Feby perlu 10 sampai 14 hari untuk pemulihan, sedangkan Tito lima sampai 10 hari. Kemungkinan besar absen lawan Persib," kata Dokter tim Nanang Tri Wahyudi dikutip dari laman Wearemania.
Arema sendiri saat menghadapi Persib nanti dipastikan tidak diperkuat empat pemain yakni Hanif Sjahbandi dan Diego Michiels karena akumulasi kartu kuing.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Kemudian, Kushedya Hari Yudo dan Dedik Setiawan yang sedang membela timnas Indonesia melakukan pemusatan latihan di Turki jelang Piala AFF 2020.
Seperti halnya Arema, Persib juga dipastikan tidak diperkuat empat pemain andalan karena akumulasi kartu kuning dan panggilan timnas Indonesia.
Dua pemain absen karena akumulasi kartu kuning yakni Nick Kuipers dan Mohammed Rashid. Sementara Victor Igbonefo dan Ezra Walian sedang membela timnas Indonesia.
Pertandingan Persib vs Arema rencananya akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada Minggu 28 November 2021.
Duel dua tim penghuni papan atas Liga 1 musim 2021-2022 akan disiarkan langsung Indosiar pada pukul 20.45 WIB.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik