Robert Jawab Pertanyaan Bobotoh soal Selalu Pasang Supardi Ketimbang Indra Mustafa

Robert Jawab Pertanyaan Bobotoh soal Selalu Pasang Supardi Ketimbang Indra Mustafa Bek Persib, Supardi Nasir. (Persib.co.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung sempat mengalami krisis bek tengah selepas kehilangan Nick Kuipers dan Victor Igbonefo di duel kontra Arema FC pada pekan lalu.

Situasi serupa juga dihadapi Persib sebelumnya ketika menghadapi Persija Jakarta, Achmad Jufriyanto dan Igbonefo absen.

Dalam dua pertandingan tersebut, Persib selalu memasang Supardi Nasir di posisi bek tengah. Saat melawan Persija, Supardi jadi rekan duet Kuipers dan saat lawan Arema, mendampingi Jupe.

Di balik peran Supardi yang selalu mendapat kepercayaan untuk tampil di bek tengah, memantik pertanyaan bagi banyak bobotoh terkait keberadaan Indra Mustafa.

Pasalnya selepas ditinggal Nick dan Victor, Persib masih memiliki stok bek tengah 'asli' yaitu Indra Mustafa.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun pelatih Persib, Robert Alberts mengakui bahwa di pertandingan sebelumnya kontra Arema FC tak memiliki banyak pilihan dalam menentukan duet bek tengah.

Bahkan ia memilih untuk memberi sedikit variasi dengan kembali memasang Supardi menemani Achmad Jufriyanto di bek tengah

"Di laga seperti laga sebelumnya, jika mengacu pada laga sebelumnya, kami memang mengacak posisi di lini belakang," ujar Robert di sesi jumpa pers, Jumat, 3 Desember 2021.

Mengingat sengitnya partai kontra Arema FC, Robert belum bisa melibatkan Indra Mustafa dalam laga tersebut. Pasalnya laga kontra Singo Edan diperlukan pemain dengan jam terbang tinggi, sedangkan Indra Mustafa masih minim pengalaman.

"Dan pemain seperti Indra belum bermain sebagai starter, sedangkan itu dibutuhkan pengalaman," tambahnya.

Akan tetapi dengan kembalinya Nick Kuipers setelah melewati masa hukuman akumulasi kartu, Robert merasa lega.

"Tapi kini berbeda, kami sudah memiliki banyak pilihan lagi, kecuali Victor yang belum kembali di lini belakang," tuntasnya.

Pasalnya pertahanan timnya akan tetap diperkuat barisan pemain terbaiknya ketika menghadapi Madura United di Stadion Manahan, Solo, Sabtu malam 4 Desember 2021.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini