Usung Target Juara di Liga 1, Bos Persis Solo Tertarik Bek yang Sempat Diidamkan Persib

Usung Target Juara di Liga 1, Bos Persis Solo Tertarik Bek yang Sempat Diidamkan Persib Selebrasi skuad Persis Solo juara Liga 2 musim 2021. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Persis Solo langsung menatap Liga 1 musim 2023 setelah mereka sukses promosi dan menjadi juara Liga 2 musim 2021.

Kabarnya sejumlah nama mulai dibidik menyambut kembalinya Persis Solo ke kompetisi kasta tertinggi setelah terakhir kali mereka lakoni di Liga Indonesia XIII musim 2007.

Salah satu pemain yang membuat Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, tertarik menggaetnya adalah bek timnas Indonesia milik Madura United FC, Fachrudin Aryanto.

Secara terang-terangan Direktur Utama PT Persis Solo Saestu, Kaesang Pangarep, mengungkapkan ketertarikan klub yang bermarkas di Stadion Manahan itu, kepada Fachrudin.

Selain karena ikatan emosional karena berasal dari Klaten, Jawa Tengah, secara kualitas Fachrudin tentunya bisa menjadi jaminan untuk memperkuat lini belakang Persis.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Belum 24 Jam, Video Klip Noah Bintang di Surga Sudah Ditonton Jutaan Orang

BACA JUGA: Digelar Tertutup, Golden Globes Tahun ini Tanpa Siaran Langsung

Selama ini, Fachrudin identik dengan klub asal Madura. Namanya mulai dikenal luas ketika membela Persepam Madura dan sempat diincar oleh Persib, setidaknya dua kali jelang ISL musim 2014 dan jelang Liga 1 musim 2018.

"Kalau saya pribadi, saya suka salah satu pemain timnas Indonesia yang asli Soloraya, Fachrudin (Aryanto)," ujar Kaesang dikutip dari Skor.id.

Lebih lanjut, Kaesang bahkan berujar musim depan, meski berstatus tim promosi, Persis Solo memasang target tinggi menjadi juara Liga 1.

"Sekarang Liga 1, juara 1," ujar adik dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tersebut.

Persis Solo promosi ke Liga 1 musim depan, setelah di semifinal mengandaskan Dewa United dengan skor 2-1.

Keberhasilan Persis kembali berkompetisi di kasta tertinggi Liga Indonesia dilengkapi dengan gelar juara Liga 2 seusai mengandaskan RANS Cilegon FC di final dengan skor 2-1.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini