Batal Dapat Jatah Libur Lebih Lama, Ezra Walian Malah Girang

Batal Dapat Jatah Libur Lebih Lama, Ezra Walian Malah Girang Striker timnas Indonesia dan Persib, Ezra Walian. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Ezra Walian kembali gabung latihan dengan skuad Persib Bandung setelah sekira 2 bulan meninggalkan klub untuk membela timnas Indonesia.

Ezra bersama Victor Igbonefo sudah kembali berlatih bersama Persib sejak Minggu kemarin, 9 Januari 2022.

Sejak awal November 2021 hingga 1 Januari 2022, Ezra dan Igbonefo membela timnas Indonesia dalam persiapan hingga melakoni turnamen Piala AFF 2020.

Sebelumnya pelatih Robert Alberts berencana memberikan dispensasi kepada kedua pemain untuk berlibur lebih lama. Sehingga sempat diperkirakan bakal absen juga saat melawan Bali United dan Borneo FC.

BACA JUGA: Viral di Twitter, Pacaran 5 Tahun Dijadikan Ratu, Menikah 5 Bulan Disakiti Lahir Batinnya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Wargi Bandung, Jangan Ragu Hubungi 112 saat Terjadi Situasi Gawat Darurat

Tetapi kondisi Persib yang tanpa tiga pemain pilar saat melawan Bali United, membuat Robert sepertinya akan memainkan kedua pemain.

Persib saat melawan Bali United bermain tanpa Marc Klok, Achmad Jufriyanto dan Ardi Idrus karena akumulasi kartu kuning.

"Akhirnya, saya kembali ke Persib. Tentunya, saya sangat senang bisa kembali ke tim ini. Senang bisa bertemu teman-teman lagi dan memulai latihan lagi," ungkap Ezra dikutip dari website resmi Persib, Senin 10 Januari 2022.

Selama sekira 1 bulan berada di Singapura membuat dia harus beradaptasi dengan cuaca Bali yang berbeda.

Ezra mengungkapkan tekadnya untuk membawa Persib tetap berada di puncak klasemen Liga 1 saat menghadapi Bali United, tengah pekan ini.

"Saya berlatih keras dan beradaptasi dengan cuaca. Karena cuacanya berbeda dengan di Singapura. Saya mempersiapkan diri secara pribadi. Saya siap (menghadapi Bali United)," ujarnya.

Di Piala AFF 2020, Ezra Walian dimainkan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam 6 pertandingan dan mencetak 2 gol.

Ezra mencetak 1 gol dalam kemenangan 5-1 Indonesia atas Laos di penyisihan Grup B dan mencetak 1 gol dalam kemenangan dramatis 4-2 atas Singapura di semifinal leg kedua.

Ezra dan Igbonfo meninggalkan Persib setelah pertandingan lawan Persela Lamongan pada pekan 11 Liga 1.

Keduanya melewatkan 7 pertandingan Persib di Liga 1, termasuk saat Persib takluk dalam tiga laga besar menghadapi Persija Jakarta, Arema FC dan Persebaya Surabaya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini