Puji dan Waspadai David Da Silva dkk, Begini Prediksi Tim Pelatih Bali United Tentang Laga Lawan Persib

Puji dan Waspadai David Da Silva dkk, Begini Prediksi Tim Pelatih Bali United Tentang Laga Lawan Persib Pertandingan Bali United vs Persib di putaran pertama Liga 1 2021. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Bali United akan menghadapi pemuncak klasemen sementara Liga 1 2021, Persib Bandung pada pekan 19 yang berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Kamis 13 Januari 2022.

Asisten pelatih Bali United, Yogi Nugraha memprediksikan bakal terjadi perang antar lini pada pertandingan yang digelar pukul 20.45 WIB tersebut.

Yogi mengatakan, timnya waspada dengan kekuatan Persib saat itu. Oleh karena itu, Bali United tidak akan fokus pada satu atau dua pemain saja, melainkan Persib secara tim.

"Yang pasti bukan cuma perang sayap saja tapi semua perang lini, kita tidak hanya antisiapasi dari winger mereka saja tapi from behind mereka juga harus diantisipasi, semuanyalah bukan cuma satu sisi atau satu posisi," tegas Yogi Nugraha dalam jumpa persnya, Rabu 12 Januari 2022.

Baca Juga: Mimpi Buruk Bintang Manchester City Benjamin Mendy Di Penjara Akibat Tersandung Kasus Pemerkosaan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Yogi juga menyoroti dua pemain baru Persib di lini depan, David Da Silva dan Bruno Cantanhede.

Khusus Bruno, Yogi menuturkan bahwa pemilik nomor punggung 37 tersebut tengah dalam motivasi tinggi usai mencetak gol di laga debut melawan Persita.

"Yang pasti mereka pertama kali pertandingan Bruno bisa cetak gol pasti akan berikan dia percaya diri lebih," katanya.

Terlepas dari datangnya duo samba di kubu Persib, Yogi menilai bahwa Persib selama ini memang mempunyai kedalaman skuad yang patut diacungi jempol.

"Saya lihat mereka punya pemain bagus bukan cuma pemain baru saja, rata-rata pemain Persib mereka punya kedalaman bermain yang bagus," ungkapnya.

Ketika disinggung soal kembalinya duet kokoh di lini pertahanan Persib, Nick Kuipers dan Victor Igbonefo, Yogi tidak terlalu risau.

Baca Juga: Wargi Bandung, Jangan Ragu Hubungi 112 Saat Terjadi Situasi Gawat Darurat

Sekedar informasi, pada putaran pertama lalu melawan Bali United, Victor Igbonefo berduet dengan Achmad Jufriyanto di lini pertahanan.

"Mereka bukan baru pertama kali main, sering main, itu bukan sesuatu yang (bikin) kaget, kami sudah terbiasa, buat kami itu normal tidak ada masalah," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini