Covid-19 'Serang' Skuad Arema FC, 4 Pemain Asing dan Eks Bek Persib Positif?

Covid-19 'Serang' Skuad Arema FC, 4 Pemain Asing dan Eks Bek Persib Positif? Kiper Arema Adilson Maringa mendatangi Beckham Putra sesaat setelah ia terjatuh di kotak penalti. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Satgas Covid-19 Provinsi Bali mengonfirmasi 5 pemain Arema FC positif terjangkit coronavirus disease alias Covid-19.

Ketua Satgas Covid-19 Provinsi Bali Wayan Koster membenarkan adanya kasus Covid-19 di skuad Arema FC.

Namun, tidak diungkap siapa saja pemain Arema yang terinfeksi virus corona hingga dipastikan absen saat menghadapi Persipura Jayapura di laga selanjutnya pada 28 Januari 2022.

"Betul (positif Covid-19) jadi semua sudah dilakukan (pemeriksaan) ada lima orang pemain Arema yang positif," kata Koster di Ruang Rapat Gedung Gajah Mada, Jayasbha, Denpasar, Bali dikutip laman dari laman CNN Indonesia pada Kamis, 20 Januari 2022.

"Semua sudah di tracing dan (yang positif Covid-19) tidak boleh main lagi. Mereka sudah di karantina dan yang lain semuanya negatif," ujar Koster.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Terungkap Fakta di Balik Penampilan Ipin dan Upin Yang Botak, Begini Penjelasan dari Rumah Produksi Les' Copaque

BACA JUGA: Bakal Dibayar Tinggi, Mike Tyson akan Tarung Lawan YouTuber Jake Paul

Terungkapnya kasus Covid-19 di Arema bisa dikatakan menjawab desas desus yang sebelumnya mencuat dan jadi bahan pemberitaan sejumlah media sebelum dan setelah laga Arema kontra PSIS.

Sempat muncul rumor para pemain asing Arema FC yang absen terpapar Covid-19, apalagi tidak ada penjelasan detail dari klub soal penyebab mereka absen menghadapi PSS Sleman dan PSIS Semarang karena tidak terjerat sanksi akumulasi kartu kuning.

Ketika melawan PSS pada Kamis 13 Januari 2022, 2 pemain asing Arema yakni kiper Adilson Maringa dan Sergio Silva absen.

Sementara saat melawan PSIS pada Senin 17 Januari 2022, selain Adilson dan Sergio Silva, dua legiun asing Arema lainnya yakni Carlos Fortes dan Renshi Yamaguchi juga absen.

Selain keempat pemain asing, bek naturalisasi Fabiano Beltrame juga tidak ada di daftar susunan pemain Arema saat melawan PSS maupun PSIS.

Sebelumnya mantan pemain Persib itu, sempat bermain dalam laga tunda kontra Bhayangkara FC selama 10 menit.

Selain kelima pemain tersebut, diketahui sejumlah pemain lokal Arema juga absen saat lawan PSIS. Di antara Muhammad Rafli, Rizky Dwi, Feby Eka Putra, dan Ikhfanul Alam.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini