Ungkapan Mario Jardel setelah Jalani Debut Starter di Persib

Ungkapan Mario Jardel setelah Jalani Debut Starter di Persib Mario Jardel. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Bek muda Persib Bandung, Mario Jardel mendapatkan kesempatan pertama menjadi starter saat menghadapi Bhayangkara FC pada pekan 23 Liga 1 2021-2022.

Jardel dimainkan sejak awal, tetapi sayangnya dia jadi pemain Persib yang paling awal meninggalkan arena permainan setelah mengalami cedera.

Pemain berusia 21 tahun itu, ditandu keluar lapangan setelah mengalami cedera pada menit 43 dan digantikan Bayu Fiqri.

Meski tidak sampai 50 persen melakoni pertandingan, tetapi Jardel menunjukkan potensinya sebagai seorang bek sayap.

BACA JUGA: Bintang Muda MU Bikin Geger setelah Aniaya Pacar hingga Babak Belur: Ronaldo, Pogba, De Gea dan Cavani Langsung Unfollow


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Sule Serius Beli Klub Bola Seperti Raffi Ahmad dan Atta Halilintar Sampai Ngajak Mantan Kapten Persib

Paling tidak bagi seorang pemain yang kurang berpengalaman di level senior, Jardel terlihat cukup lumayan solid ketika menahan gempuran pemain lawan.

Jardel mengungkapkan, perasaannya cukup senang walaupun debut starternya harus diakhiri dengan masalah cedra.

“Alhamdulillah dapat kesempatan bermain sejak menit awal walau tidak selesai. Itu semua menjadi tambahan semangat bagi saya untuk berlatih lebih maksimal supaya lebih baik saat kesempatan datang kembali,” kata Jardel dikutip dari website Persib, Selasa 8 Februari 2022.

Sementara pertandingan kontra Bhayangkara FC, merupakan kesempatan keenam Jardel dimainkan musim ini. Hanya satu pertandingan ia bermain lebih dari 30 menit saat menghadapi Persikabo 1973.

Sedangkan empat lainnya masuk menjelang laga usai, yakni kontra Bhayangkara FC pada putarab pertama, Persela Lamongan, Persik Kediri, dan Persita Tangerang.

Pemain asal Bogor ini sudah bermain selama 75 menit dari enam pertandingan tersebut. Ia 19 kali berada di bangku cadangan, lima kali menjadi pemain pengganti, dan satu laga tampil starter dan digantikan.

"Saya menjalaninya sebagai proses. Tentu ke depannya saya berharap semakin baik, bisa berkontribusi lebih bagi Persib," harapnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini