Fakta Seusai Persib Diimbangi PSIS: Remis Lagi setelah 17 Laga tak 'Mencicipinya'

Fakta Seusai Persib Diimbangi PSIS: Remis Lagi setelah 17 Laga tak 'Mencicipinya' Persib vs PSIS. (Twitter/@persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Menguasai permainan dan menciptakan lebih banyak peluang, faktanya tak selalu berujung kemenangan, dan itu dialami Persib Bandung saat diimbangi PSIS Semarang.

Persib tampil lebih dominan dan menciptakan banyak peluang berbahaya dibandingkan PSIS. Tetapi, tidak maksimalnya penyelesaian akhir membuat Persib harus puas berbagi poin dengan PSIS.

Kegagalan menaklukkan PSIS membuat Persib tak beranjak dari posisi empat klasemen sementara Liga 1 musim 2021-2022 dengan mengumpulkan 47 poin dari 24 kali bertanding.

BACA JUGA: Akhir Februari Kasus Covid Bisa Diatasi, Kemenkes Jelaskan Pentingnya Vaksinasi

BACA JUGA: PENTING! Ini Batas Aman Motor Matic Saat Menerjang Banjir, Jangan Abaikan!


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Skor imbang lawan PSIS, juga menjadi hasil resmi pertama yang diraih Persib setelah tak pernah mengalami hasil imbang di 17 laga sebelumnya.

Persib terakhir kali bermain imbang saat menghadapi PSM Makassar pada pekan ke-6 Liga 1 dengan skor 1-1.

Setelah itu, Persib sempat mencatat hasil impresif di lima pertandingan pada seri kedua dengan menyapu bersih kemenangan. Tetapi situasi menjadi berubah saat memasuki seri ketiga.

Sejak imbang lawan PSM, Persib dalam 18 pertandingan berikutnya mencatat 12 kali menang, 5 kali kalah dan sekali imbang.

Sementara dari 24 pertandingan yang sudah dilakoni, Persib keseluruhan mencatat 14 kali menang, 5 kali imbang, dan 5 kali kalah.

Pada pertandingan berikutnya, Persib akan menghadapi Persipura Jayapura yang dijadwalkan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Sabtu 19 Februari 2022.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini