Persib Konfirmasi Kehilangan Rashid

Persib Konfirmasi Kehilangan Rashid Momen saat Mohammed Rashid mencetak gol kemenangan Persib atas Borneo FC pada pekan 20 Liga 1 2021-2022. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung mengonfirmasi kehilangan Mohammed Rashid saat menghadapi Persipura Jayapura pada pekan 26 Liga 1 musim 2021-2022.

Rashid absen karena akumulasi kartu kuning di laga Persipura vs Persib yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat 18 Februari 2022.

Pemain timnas Palestina itu, mengantongi kartu kuning kelima musim ini, saat Persib menghadapi PSIS Semarang yang membuatnya harus menjalani skorsing 1 pertandingan.

"Rashid akan absen karena hukuman larangan bermain satu pertandingan setelah mendapat kartu kuning di pertandingan kontra PSIS Semarang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 15 Februari 2022." tulis website Persib dalam laporannya, Rabu 16 Februari 2022.

BACA JUGA: Bintang Muda MU Bikin Geger setelah Aniaya Pacar hingga Babak Belur: Ronaldo, Pogba, De Gea dan Cavani Langsung Unfollow


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Skandal Match Fixing Terbesar di ASEAN Terungkap, 45 Pemain Dapat Hukuman Berat dari FIFA

"Kartu kuning tersebut diterima Rashid dari wasit Fariq Hitaba asal Yogyakarta saat pertandingan memasuki menit 20. Kartu kuning itu adalah kartu kuning kelima yang diterimanya selama musim ini."

Sebelumnya Rashid menerima kartu kuning saat menghadapi Bali United (pekan 3 dan 19), Persija Jakarta (pekan 12) dan Persiraja Banda Aceh (pekan 13).

Absennya Rashid karena sanksi akumulasi merupakan yang kedua dialami pemain berusia 26 tahun itu.

Rashid pernah menjalani sanksi akumulasi kartu kuning saat Persib menghadapi Arema FC pada pekan 14, tetapi saat itu, tanpa skorsing pun Rashid dipastikan absen karena harus membela timnas Palestina di Piala Arab 2021.

Pemain berusia 26 tahun itu, dalam pertandingan Persib melawan PSIS dimainkan selama 87 menit dan tak mampu membantu Maung Bandung mengandaskan PSIS Semarang meski sepanjang laga menguasai permainan.

Sementara itu, pertandingan Persib kontra Persipura dimajukan satu hari dari jadwal sebelumnya, Sabtu 19 Februari menjadi Jumat 18 Februari 2022.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini