Kalah dari Persib, PSM Jadi Tim dengan Performa Terburuk

Kalah dari Persib, PSM Jadi Tim dengan Performa Terburuk Starting XI PSM saat menghadapi Persita. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Kekalahan kembali diderita PSM Makassar setelah takluk 0-2 saat berhadapan dengan rival klasik, Persib Bandung dalam laga tunda pekan 22 Liga 1 musim 2021-2022.

Kepercayaan diri para pemain PSM sudah terganggu saat laga baru berjalan 12 detik ketika David da Silva membobol gawang mereka.

Lalu Zalnando yang memaksimalkan bola rebound tendangan Bruno Cantanhede di menit 88, memupus harapan Juku Eja untuk setidaknya mengamankan satu poin.

Hasil minor yang diraih PSM saat jumpa Persib, merupakan kegagalan kelima secara beruntun Juku Eja meraih kemenangan yang membuat Juku Eja belum keluar dari krisis.

BACA JUGA: Penjelasan Vaksinasi COVID-19 untuk Anak Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Bakal Dibayar Tinggi, Mike Tyson akan Tarung Lawan YouTuber Jake Paul

Kekalahan dari Persib juga menjadikan PSM sebagai tim dengan performa paling buruk dalam lima pertandingan di Liga 1.

Dalam lima pertandingan terakhir, PSM hanya meraih sekali imbang dan empat kali kalah alias cuma mendapatkan 1 poin.

Setelah PSM, Persela jadi tim dengan performa terburuk karena hanya mampu mendulang 2 poin di lima laga terakhir. Berikutnya adalah PSIS dengan 3 poin.

Tetapi rentetan kegagalan PSM meraih kemenangan dalam 5 laga terakhir, bukanlah yang terlama dialami Juku Eja.

Sebelumnya, PSM juga pernah mengalami krisis kemenangan dalam 7 pertandingan beruntun dari pekan 11 sampai 17 dan bisa mengakhiri tren buruk berkat kemenangan 1-0 atas Madura United di pekan 18.

PSM sendiri saat ini, berada di posisi 13 klasemen sementara Liga 1 dengan mengumpulkan 28 poin dari 26 pertandingan.

Setelah Persib, PSM selanjutnya akan menghadapi tim papan atas lain, Bhayangkara FC pada pekan 27 Liga 1, Jumat 25 Februari 2022.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini