Reaksi Mengejutkan Kapten Arema saat Ditanya Gol Indah Persik

Reaksi Mengejutkan Kapten Arema saat Ditanya Gol Indah Persik Arema vs Persik Kediri. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Arema FC kembali menelan pil pahit setelah kalah 0-1 dari Persik Kediri dalam pertandingan pekan 28 Liga 1 musim 2021-2022.

Gol kemenangan Persik dicetak melalui tendangan bebas spektakuler Risna Prahalabenta pada menit 84 yang gagal dibendung kiper Arema, Adilson.

Kekalahan ini membuat posisi Arema di peringkat kedua terancam digusur oleh Persib Bandung dan Bhayangkara FC yang belum memainkan laga di pekan 28.

Kapten Arema, Johan Ahmad Alfarizi, tak memungkiri perasaan kecewa seluruh anggota tim atas kekalahan dari Persik Kediri.

BACA JUGA: Sudah Tayang! Anya Geraldine dan Jefri Nichol Jadi Pemeran Utama Video Klip Noah 'Bintang di Surga'


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Belum 24 Jam, Video Klip Noah Bintang di Surga Sudah Ditonton Jutaan Orang

Apalagi kekalahan tersebut membuat peluang Arema bersaing di jalur juara menjadi lebih berat, meski Singo Edan masih berada di jajaran papan atas.

Sebelumnya Arema juga tumbang dipermalukan Persebaya 0-1 dalam laga sarat gengsi.

"Dari hasil pasti kecewa, karena kami punya target tiga poin dalam laga ini. Jujur kecewa. Untuk menuju juara semakin kecil peluangnya," ujar Johan Alfarizi dikutip dari Bola.net, Senin 28 Februari 2022.

Namun, Johan Alfarizi menegaskan Arema FC tidak akan mengibarkan bendera putih meski Singo Edan hanya tinggal menyisakan enam pertandingan dan optimistis masih bisa mengejar ketinggalan dari pimpinan klasemen sementara Bali United.

"Kami membawa nama Arema. Harus terus berjuang sampai akhir musim," tegas pemain berusia 31 tahun itu.

Johan Alfarizi juga menunjukkan reaksi yang mengejutkan, setelah enggan berkomentar terkait gol indah Persik yang dicetak Prahalabenta hingga membuat Arema FC menelan kekalahan ketiga musim ini.

"Rasanya tidak perlu dikomentari. Pertanyaan yang tidak perlu saya jawab," ujarnya dengan senyum kecil.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini