Bakal Ada Pemain Kejutan yang Gabung Persib, Siapa Dia? Begini Jawaban Robert

Bakal Ada Pemain Kejutan yang Gabung Persib, Siapa Dia? Begini Jawaban Robert Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Bobotoh nampaknya sudah tak sabar menantikan siapa pemain selanjutnya yang akan diumumkan resmi gabung dengan Maung Bandung di Liga 1 musim 2022-2023.

Persib sebelumnya telah resmi mendatangkan dua pemain yakni Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto yang di Liga 1 musim 2021-2022, jadi andalan Persebaya.

Pelatih Persib, Robert Alberts belum bisa menjawab saat ditanya soal pemain kejutan yang akan direkrut Persib untuk mengarungi musim depan. Menurut Robert Alberts, terlalu dini bagi Persib untuk membicarakan hal besar seperti pemain baru kejutan.

Robert menjelaskan, mendatangkan pemain kejutan memang sudah direncanakan untuk memperkuat skuad di Liga 1 musim depan.

BACA JUGA: Aji Santoso Ungkap Fakta Mengejutkan di Balik Hengkangnya Taisei Marukawa dari Persebaya


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: 5 Pemain Top yang Menolak Tawaran Gabung Persib, Nomor 1 Bikin Jengkel Bobotoh

Akan tetapi ia ingin terlebih dahulu menikmati waktu berlibur, apalagi Persib perlu melakukan relaksasi yang maksimal seusai berkompetisi dengan sistem gelembung.

"Saya rasa itu terlalu dini untuk dibicarakan. Kami baru saja mengakhiri musim kompetisi 2021-2022 kurang dari sepekan. Kini lebih baik memberi semuanya waktu untuk rehat dan itu menjadi prioritas utama," kata Robert kepada awak media pada Minggu, 10 April 2022.

"Pemain, staf dan pelatih butuk waktu luang untuk libur dan melupakan dulu sepak bola, melupakan tekanan yang selalu menyertai saat kompetisi berjalan," ujarnya.

Meski skuad Persib tengah menikmati waktu berlibur, Robert mengatakan, bahwa tim teknis tetap bekerja di waktu berlibur.

Apalagi Persib tak ingin pasif di jendela transfer kali ini dan akan bekerja secara ekstra untuk mendapatkan pemain yang menjadi bidikannya.

Termasuk dalam mendapatkan pemain kejutan, jajaran pelatih perlu membicarakan hal tersebut secara baik bersama manajemen Persib.

Pasalnya dalam merekrut pemain kejutan, Persib perlu mempersiapkan banyak hal, termasuk sisi finansial.

"Meski di waktu yang bersamaan, kami dari jajaran staf harus tetap bekerja di balik layar. Kami harus berusaha menciptakan kemungkinan terbaik, sedangkan kemungkinan terbaik datang dari kondisi finansial yang terbaik juga. Persib memiliki manajemen dengan level top yang tidak pernah mengeluarkan uang secara berlebihan," ujarnya.

"Semua mengikuti pedoman profesional dan kami mengikuti itu. Mengenai kejutan, tentu kami ingin memberi kejutan tapi jika dihadapkan pada kondisi finansial itu tentu menjadi pertanyaan," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini