REPUBLIK BOBOTOH - Kepergian Ardi Idrus dari Persib Bandung cukup disesali oleh bobotoh. Tak sedikit yang menyayangkan Ardi Idrus harus lepas dari Persib.
Pemain yang namanya mulai dikenal setelah diorbitkan pelatih Mario Gomez itu, memutuskan hengkang dari Persib walaupun punya opsi untuk bertahan.
Ardi Idrus masuk dalam rencana yang disusun pelatih Persib, Robert Albers menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan.
Tetapi pilihan Ardi Idrus yang berasal dari Ternate, Maluku Utara, adalah keluar meninggalkan Persib untuk mencari tantangan baru.
BACA JUGA: Pernah Dikaitkan dengan Persib, Kini Jajang Mulyana Resmi Pergi dari Bhayangkara FC
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
BACA JUGA: GOSIP TRANSFER LIGA 1: Kiper Persib Deden Natshir Ditaksir Dewa United?
Kepergian Ardi Idrus dari Persib sendiri diiringi isu tak sedap. Eks pemain PSS Sleman itu, gosipnya hengkang karena hubungan kurang harmonis dengan pelatih Robert Alberts.
Isu tersebut ramai beredar di media sosial, tetapi langsung disangkal oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.
Teddy menegaskan, kabar di media sosial belum terbukti kebenarannya karena tidak ada proses verifikasi kepada masing-masing pihak yang disebutkan.
"Tidak benar (Ardi Idrus bermasalah dengan Robert)," ujar Teddy kepada awak media pada Rabu, 13 April 2022.
"Sangat lazim dalam dinamika sepak bola profesional, pemain datang dan pergi. Apabila tidak terjadi kesepakatan dalam proses perpanjangan kontrak," imbuhnya.
Setelah memutuskan pergi dari Persib, Ardi Idrus dikabarkan jadi target Bali United FC dan klub promosi, Persis Solo.
Ardi Idrus jadi pemain kesembilan yang berpisah dengan Persib setelah Esteban Vizcarra, Gian Zola, Indra Mustafa, Supardi Nasir, Mario Jardel, Bruno Cantanhede, Puja Abdillah, dan Dhika Bhayangkara.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik