REPUBLIK BOBOTOH - Persib kembali melepas pemain. Kali ini kiper muda, Aqil Savik yang memilih hengkang dari Persib.
Kepergian Aqil menambah deretan pemain Persib yang dipastikan tak akan bersama pada musim depan.
Aqil Savik jadi pemain ketiga yang berposisi penjaga gawang yang hengkang dari Persib setelah Dhika Bhayangkara dan Deden Natshir.
Kiper jebolan Diklat Persib itu, resmi diumumkan pergi meninggalkan Persib lewat postingan di akun Instagram Persib pada Selasa sore, 19 April 2022.
BACA JUGA: Pelatih Kiper Persib Buka Suara setelah 2 Penjaga Gawang Pilih Hengkang
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
BACA JUGA: Insiden Kartu Merah di Laga Persib vs Persebaya Jadi Faktor Pendukung Ardi Idrus Hengkang?
"Hatur nuhun Aqil Savik. Memang waktunya terbang. Tapi jangan lupa membumi dan pulang," tulis Persib dalam unggahannya.
Sejak bergabung dengan Persib di musim 2018 lalu, Aqil memang sulit mendapatkan tempat di skuat utama. Namanya selalu berada di bawah bayang-bayang seluruh penjaga gawang senior.
Sebenarnya, Aqil merupakan penjaga gawang proyeksi jangka panjang yang dimiliki Maung Bandung. Pasalnya pemain berusia 23 tahun itu selalu menjadi langganan Timnas sejak kelompok umur dan sempat gabung ke Timnas Senior.
Belum lama ini, kepergian Aqil sempat terendus oleh beberapa akun anonim di media sosial. Belum jelas tim mana yang akan dibela Aqil di musim depan.
Aqil dirumorkan tengah dibidik sejumlah klub Liga 1 dan Liga 2. Di antaranya Bhayangkara FC, PSS Sleman, Persis Solo, RANS FC, hingga Bekasi FC.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik